Inilah 5 Tips Liburan di saat Pandemi Bersama Keluarga

Picture1

Sorotan24.com – Indonesia Berlibur adalah salah satu penghilang penat, namun dimasa pandemi covid-19 ini yang dimana masyarakat lebih banyak mengisi waktu luang hanya dirumah saja, dan dimasa ini tidak lagi mudah untuk berpergian atau berlibur keluar mudah. Tetapi untuk saat ini masyarakat sudah bisa berlibur dan untuk anda bisa berlibur ini ada beberpa hal yang harus masyarakat ketahui tips berpergian saat ini.

Dilansir dari halaman kompas.com Dr. R. A. Adaninggar, Sp.PD, akrab disapa Ning, mengatakan “bahwa salah satu yang wajib dihindari untuk dilakukan oleh wisatawan saat liburan di tengah pandemi Covid-19 adalah asal menyentuh barang. Hindari sentuh benda umum. Wisatawan rentan sakit setelah liburan karena berinteraksi dengan permukaan benda umum yang kemungkinan terkontaminasi,”

 Dan liburan di masa Pandemi Covid-19 ini memang harus lebih berhati-hati, butuh rencana dan perlindungan agar tidak tertular virus selama berlibur. Dan berikut ini tips untuk kalian yang ingin berlibur di masa pandemi

 Menaati Protokol Kesehatan

Protokol kesehatan harus selalu kita patuhi untuk meminimalisir terjadinya pencemaran virus Covid-19 yang terjadi saat ini. Dengan Protokol kesehatan 5M yaitu : mencuci tangan, menjaga jarak, menggunakan masker, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas. Hal ini wajib kita lakukan dan kita patuhi agar penyebaran virus covid-19 tidak menyebar luas dengan cepat dan memutuskan rantai pencemaran virus.

Memilih Tempat Wisata yang Terbuka

Jika anda ingin berlibur tips yang salah satu tips yang anda ketahui adalah memilih tempat wisata yang tebuka dan tidak tertutup, hal tersebut dilakukan agar pada saat berlibur anda masih bisa melakukan protokol kesehatan yaitu menjaga jarak. Karena hal tersebut membantu meminimalisir terjadinya penularan virus Covid-19.

Selalu Membawa handsanitizer

Hal ini merupakan salah satu yang harus kalian bawa dan siapkan jika ingin berlibur, seperti yang kita tahu bahwa virus covid-19 sangat mudah penularannya, maka dari itu handsanitizer ini sangatlah dibutuhkan untuk berlibur, agar disetiap kita memegang sesuatu pada saat berlibur anda dapat langsung membersihkannya.

Membawa Peralatan Sendiri

Membawa peralatan sendiri juga sangat diwajibkan untuk  yang hendak bepergian atau berlibur, hal ini baik untuk kita jika membawa alat makan dan ibadah pribadi agar lebih aman dan tidak bercampur dengan orang lain yang kita tidak tahu. Jadi wajib sekali untuk membawa peralatan sendiri dari rumah agar lebih bersih.

Kondisi Tubuh harus Fit

Dan hal yang paling penting sebelum anda berlibut adalah anda wajib memastikan kondisi tubuh anda dan keluarga sehat dan fit. Sehingga pada saat anda berlibur tidak mudah untuk teserang virus dan perjalanan pun menjadi lebih mengasyikan.

Berikut tips yang dapat kita infokan untuk kalian yang ingin berlibur di masa pandemi ini, hendaknya kalian jangan lupa menjaga kesehatan dan menaati protokol yang ada.

Leave a Reply

Your email address will not be published.