Komedian Idan Separo Meninggal Diusia 44 Tahun

Sorotan24.com, Jakarta – Kabar duka datang dari dunia hiburan. Komedian Idan Separo meninggal dunia pada 2 September 2020. Idan Meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Umum Bekasi akibat penyakit diabetes yang dideritanya.

Komedian dengan nama asli Achmad Saidan, meninggal diusia yang terbilang cukup muda yaitu, 44 tahun. Sebelum meninggal, Idan sempat terbaring di rumah sakit. Terlihat dari beberapa unggahan-unggahan terakhirnya, ia terlihat sangat kurus.

 

Idan meninggal setelah berjuang melawan sakit diabetes yang dideritanya. Berdasarkan pernyataan kakak Idan, Edo Sundaur, Idan sudah menderita diabetes sejak tahun 2007 lalu. Almarhum sempat menjalani pengobatan untuk menyembuhkan penyakitnya itu. Namun pada akhir Juli 2020 kemarin, Idan dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka di telapak kakinya.

“Kalau sakit itu baru di akhir Juli, karena ada luka kecil di telapak kaki kiri kayak kapalan, jadi bernanah. Saat itu memang mau kontrol ke Rumah Sakit Umum Bekasi, itu gulanya kalau nggak salah 450. Dari pihak rumah sakit, kita nggak boleh pulang Idannya. Karena harus dirawat untuk menurunkan gulanya itu ditambah ada luka,” cerita Edo.

Kemudian sempat menjalani operasi dan suntik insulin untuk menurunkan gula darahnya. Setelah operasi, Idan menjalani rawat jalan. Kondisi Idan kembali memburuk pada Sabtu minggu lalu. Hingga akhirnya dilarikan ke rumah sakit. Setelah masuk rumah sakit lagi, kondisi Idan semakin menurun hingga akhirnya mengembuskan napas terakhir pada Rabu, 2 September 2020 sekitar pukul 16.45 WIB.

Idan Separo meninggalkan seorang istri dan dua orang anak yang baru duduk di kelas satu SMA dan empat SD. Rencananya jenazah Idan akan dimakamkan besok siang, Kamis (3/9) di TPU Poncol Bekasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published.