Penumpang Yang Gunakan Masker Scuba Atau Satu Lapis Dilarang Naik MRT Jakarta

Sorotan24.com, Jakarta – Direktur Utama PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta William P Sabandar mengatakan,MRT Jakarta melarang penumpang yang mengenakan masker dengan bahan satu lapis atau masker scuba tidak diperbolehkan naik ke atas kereta.

Penumpang yang diperbolehkan naik kereta yakni penumpang yang menggunakan masker yang terdiri dari 3 lapisan.

Hal itu dikarenakan masker yang terdiri dari 1 lapisan sudah terbukti tidak cukup memproteksi diri dari pemaparan virus Covid-19.

“Kita melarang penggunaan masker scuba 1 lapis, karena itu terbukti tidak cukup untuk memproteksi diri kita dari keterpaparan,” ucap William dalam diskusi virtual, Rabu (30/9/2020).

Beberapa aturan lainnya yang telah ditetapkan sejak awal Covid-19 juga masih terus berlaku.

Peraturan itu diantaranya, penumpang dilarang berbicara selama berada di atas kereta MRT Jakarta, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

“Jaga jarak pakai masker cuci tangan itu aturan yang normal sudah kita berlakukan. Pemeriksaan suhu tubuh disinfektan itu kita lakukan terus menerus,” kata dia.

Leave a Reply

Your email address will not be published.