Resep Super Mudah Martabak Telur Mini Kulit Lumpia Anti Robek

Resep martabak telur mini

Sorotan24.com, Indonesia – Martabak merupakan makanan yang sangat populer di Indonesia. Dua jenis martabak yaitu martabak telur gurih dan martabak manis. Menggunakan campuran adonan sebagai kulit serta diisi dengan berbagai macam komponen seperti telur, daun bawang, daging, dan terakhir adonan dilipat hingga tertutup sempurna dan digoreng hingga berwarna coklat keemasan. Segala komponen berpadu menciptakan rasa yang gurih serta tekstur yang pas. Memiliki tekstur yang garing di luar namun lembut di dalam membuat martabak telur ini menjadi camilan santai kesukaan banyak orang.

Namun martabak ini memang cukup mahal dan memiliki porsi terlalu banyak untuk dimakan seorang diri. Pembuatannya pun juga cukup rumit hingga membuatnya sendiri di rumah akan cukup memakan waktu apabila pertama kali mencoba.

Tapi jangan khawatir, ternyata ada loh resep martabak telur super mudah! Tidak perlu membuat adonan kulit yang cukup rumit, cukup gunakan kulit lumpia yang bisa dengan mudah kalian dapatkan di pasar tradisional. Penasaran? Yuk, simak resep martabak telur mini selengkapnya berikut ini.

Baca Juga : Turun 10 Kg Dalam Sebulan, Ini Dia Menu Diet Aktris Cantik Park Shin Hye Yang Dianggap Terlalu Ekstrim

Bahan:

  • Kulit lumpia (10 lembar)
  • 1 butir telur
  • 100 gram daging cincang (opsional)
  • Daun bawang secukupnya, iris
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Daging cincang secukup

Cara Pembuatan:

  1. Pecahkan telur dalam wadah, kocok hingga teraduk rat
  2. Masukkan daun bawang, daging, garam, dan merica. Kemudian aduk rata.
  3. Siapkan kulit lumpia, pisahkan 1 persatu perlahan agar tidak robek.
  4. Panaskan minyak dalam wajan.
  5. Ambil 1 lembar kulit lumpia, letakkan pada wadah datar. Masukkan adonan telur, lipat perlahan. Pastikan adonan telah tertutup sempurna kemudian segera goreng.
  6. Bersihkan sisa adonan pada wadah datar dengan tisu hingga wadah kering. Hal ini dilakukan agar kulit lumpia tidak mudah robek.
  7. Lakukan langkah sebelumnya secara berulang hingga kulit lumpia dan adonan telur habis.
  8. Goreng martabak hingga berwarna coklat dan teksturnya menjadi garing.
  9. Martabak telur kulit lumpia siap dinikmati!

 

Itu dia resep martabak telur mini kulit lumpia. Bagaimana? Super mudah bukan? Walaupun dari bentuk dan rasa cukup berbeda dari martabak telur pada umumnya, namun martabak ini tak kalah enak loh, apalagi dijadikan makanan saat bersantai bersama keluarga tercinta. Kalian bisa mencoba resep ini dan memasaknya untuk rumah, dijamin pasti ketagihan!

Jangan lupa share di kolom komentar kalau kalian berhasil mencoba resep ini ya! Pantau terus sorotan24 untuk info resep mudah dan menarik lainnya. Selamat mencoba dan happy cooking!

Tags: martabak telur , martabak kulit lumpia , resep martabak mudah

 

Follow Us
Instagram

Leave a Reply

Your email address will not be published.