Sorotan24.com, Jakarta – Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla atau JK menghimbau masyarakat dan pengusaha untuk tidak berhenti menyumbang dana ke Palang Merah Indonesia (PMI).
Seperti dilansir dari kompas.com. JK mengatakan, sumbangan dari masyarakat dan pengusaha ke PMI dapat mempercepat penyelesaian pandemi Covid-19 di Indonesia.
“Salah satu faktor yang akan mempercepat selesainya Covid-19 ini adalah partisipasi masyarakat untuk menyumbangkan dananya ke PMI untuk digunakan dalam operasi pencegahan penularan Covid-19 yang merupakan concern PMI selama ini,” kata Kalla dalam acara pengukuhan panitia bulan dana PMI DKI Jakarta secara virtual Senin (5/10/2020), dikutip dari siaran pers.