Seperti yang juga dilansir dari detik.com “Mari jadikan peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini sebagai momentum bersatu dan bangkitnya pemuda Indonesia, untuk terus berinovasi, bergerak dan bergotong royong mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera,” imbau Ma’ruf Amin.
Lebih lanjut, Ma’ruf Amin selaku Wapres RI menuturkan bahwa seorang pemuda harus produktif. Dan juga, memiliki kecerdasan serta inovatif.
“Jadilah pemuda dan pemudi Indonesia yang sehat, cerdas, inovatif, dan produktif,” tutur sang Wapres.
Sebagai informasi tambahan bahwa pada peringatan Sumpah Pemuda ke-92 ini, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelorakan semangat “Bersatu dan Bangkit” sebagai tema peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-92 Tahun 2020.