Dinyatakan Bebas Usai Rehabilitasi, Dwi Sasono : Rindu Anak – Anak dan Keluarga

Sorotan24.com, Jakarta – Beberapa waktu lalu aktor Dwi Sasono terjerat kasus penyalahgunaan narkoba. Dirinya tertangkap menggunakan salah satu narkoba berjenis ganja. Namun kini kabar baik menghampiri Dwi Sasono dan keluarga.

Suami Widi Mulia ini telah resmi dinyatakan bebas, setelah dirinya menyelesaikan masa rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur sejak 9 Juni 2020 hingga Jumat, 27 November 2020. Ia mengatakan bahwa dirinya telah sehat dan siap untuk menjalani hari-hari serta bertemu kembali dengan orang-orang terkasih.

“Intinya saya sudah sehat sekarang, jauh lebih sehat, sudah siap untuk turun ke bumi lagi, saya sudah kangen sama anak-anak dan keluarga saya,” ucap Dwi Sasono haru.

Ia mengaku amat terharu bisa kembali menghirup udara bebas. Dalam kesempatan baik itu pula, ia bersyukur atas kesempatan tersebut dan berterima kasih atas dukungan yang diberikan banyak pihak hingga saat ini.

Sumber : Instagram/dwisasono

Dwi Sasono diketahui telah menjalani masa rehabilitasinya selama enam bulan setelah ditangkap oleh aparat kepolisian pada 26 Mei lalu karena tersangkut kasus narkoba.

“Terima kasih semua untuk dukungannya, dari teman-teman wartawan, keluarga dan sahabat. Saya nggak menyangka akhirnya sampai di ujung jalan ini,” kata Dwi Sasono, sebagaimana dilansir dari InsertLive.

Sebelumnya, ayah tiga anak tersebut ditangkap Tim Satres Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan pada tanggal 26 Mei 2020 di rumahnya kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan pada pukul 20.00 WIB. Dari penangkapan tersebut, petugas menyita barang bukti berupa ganja dengan berat kurang lebih 16 gram yang didapat setelah Dwi Sasono diperiksa.

Berdasarkan hasil pemeriksaan intensif, aktor berusia 40 tahun tersebut telah mengaku bahwa dirinya sudah mengonsumsi ganja sejak lulus dari SMA.

Namun, Dwi Sasono tidak aktif mengonsumsi, kadang berhenti dan kadang memakai kembali. Keinginan memakai narkoba kembali muncul pada saat pandemi covid-19.

Leave a Reply

Your email address will not be published.