Lokasi Syuting Episode Spesial Kingdom Terbakar

Sorotan24.com, Jakarta – Sukses menayangkan musim keduanya, serial Netflix korea ‘Kingdom: Ashin of the North’ tengah mempersiapkan episode spesialnya. Dikabarkan lokasi syuting untuk episode special tersebut, terjadi kebakaran.

Kebakaran terjadi di Sebuah kastil di Gaeun Open Set, yang berlokasi di Provinsi Gyeongsang Utara. Peristiwa tersebut terjadi pada pukul 13.42 KST pada Kamis (7/1/2021). Untungnya api berhasil dipadamkan setelah 1 jam berlalu dengan mengerahkan 9 truk pemadam kebakaran.

Diketahui, kebakaran terjadi ketika seorang staf Kingdom mencoba melelehkan salju menggunakan lampu obor. Sumber dari serial Kingdom menyebut tak ada satu pun yang terluka dalam insiden tersebut.

“Kebakaran terjadi selama proses pencairan salju. Tak ada yang terluka dalam insiden ini,” ungkap pihak Kingdom.

Sumber foto: Twitter/theseoulstory

“Kami telah melanjutkan syuting setelah melakukan pemeriksaan menyeluruh di lokasi syuting. Ke depannya, kami akan melakukan sebisa mungkin untuk memastikan keamanan di lokasi,” lanjutnya

Akibat kebakaran tersebut, beberapa bagian dari kastil hancur dalam proses pemadaman api.

Serial ‘Kingdom’ merupakan serial yang sudah dinantikan oleh para penggemar. Apalagi kemunculan karakter yang diperankan Jun Ji Hyun dalam serial ‘Kingdom’ musim kedua yang menjadi perbincangan.

Serial ‘Kingdom’ sendiri menceritakan tentang Ashin, sosok misterius yang ditemui oleh Lee Chang (Joo Ji Hoon) dan teman-teman saat mencari rahasia di balik tanaman yang bisa membangkitkan orang mati dan berubah menjadi zombie.

Episode special Kingdom ini akan menceritakan latar belakang dari Ashin yang misterius. Episode special ini juga belum menetapkan jadwal tayangnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.