Melanie Subono Geram Lihat Anak Harimau Jadi Peliharaan Rumah

Sorotan24.com, Jakarta – Aktivis dan musisi Melanie Subono mengungkapkan kekesalannya ketika melihat seekor bayi harimau diperlakukan seperti binatang peliharaan di rumah. Emosi itu dituangkan dalam unggahan di Instagram bersama sejumlah cuplikan video.

“MENJIJIKKAN saat lo BISA dan MAMPU dan dipake buat hal yang harusnya tidak perlu,” tulis Melanie, Sabtu (09/01/2021).

“Orang ini namanya AND** SUM****** dan pemegang akun IG dan TIKTOK selain namanya, pakai @kenzo_thetiger dan di profilnya tertulis TIGER LOVER. Lover macam apa yang membuat hidup makhluk ini JAUH DARI HAPPY dan habitat aslinya?” lanjutnya.

Dalam video tersebut terlihat anak harimau bernama Kenzo bermain bersama sang pemilik di dalam rumah serta bermain-main dengan anjing corgi di halaman.

“Main dengan Anjing, gigit gigitan sofa, bobo di rumah, dan feeling gw orang berwenang SUDAH TAHU ini tapi gak bertindak. Dilindungi atau tidak dilindungi kategorinya, hewan LIAR harus ada di ALAM, di RUMAH mereka sendiri,” ucap Melanie marah.

Berdasarkan penelusuran, akun Instagram kenzo_thetiger pada Sabtu (9/1) dalam kondisi pribadi (terkunci) dan diikuti 1.766 akun. Sementara itu, akun kenzothetiger di TikTok diikuti lebih dari 179,9 ribu akun dan telah mengumpulkan lebih dari 2,3 juta likes dari seluruh videonya.

Sumber : Instagram/melaniesubono

Melanie mengungkapkan perdagangan satwa liar antarnegara sangat tinggi dan banyak pesohor yang memelihara hewan liar dan tidak mendapat tindakan dari pihak berwenang.

Oleh sebab itu, Melanie meminta Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar menindaklanjuti permasalahan tersebut.

Di unggahan lainnya, Melanie turut mengomentari komentar warganet mengenai izin. Beberapa warganet berpendapat tak bermasalah memelihara hewan liar atau hewan yang dilindungi sepanjang mendapat izin.

Sumber : Instagram/melaniesubono

Ia juga mengunggah tangkapan layar Ketua MPR Bambang Soesatyo yang juga turut memelihara harimau walau bukan hewan asli Indonesia.

Oleh sebab itu, Melanie menyadari bahwa unggahan dan kekecewaan itu sesungguhnya tidak membuat sistem terkait hal ini akan lebih baik. Ia pun yakin omongannya tersebut akan diabaikan kembali.

Leave a Reply

Your email address will not be published.