ManUnited Mungkin Tidak Akan Aktif Di Bursa Transfer Januari 2021

Sorotan24.com, Jakarta – Ketika sejumlah klub berlomba-lomba bersaing jual beli pemain di bursa transfer Januari 2021, lain halnya dengan manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

Solskjaer justru mengisyaratkan ketidaktertarikan untuk merekrut pemain baru meski disarankan mengulangi kesuksesan pembelian Bruno Fernandes seperti tahun lalu.

Ya, kedatangan Fernandes di bursa transfer Januari 2020 lalu dari Sporting CP terbukti mampu membangkitkan performa Setan Merah.

Bahkan kini, United bertengger di posisi kedua klasemen sementara Liga Premier mengantongi poin sama dengan Liverpool hanya kalah selisih gol.

Dengan demikian, Solskjaer dianjurkan merekrut pemain lagi guna menambah kekuatan dalam persaingan perebutan gelar musim ini.

Namun, pelatih asal Norwegia itu justru mengisyaratkan mereka akan pasif di jendela transfer kali ini.

“Situasi sekarang berbeda dengan setahun lalu, jadi sulit akan ada rekrutan yang terjadi,” ujarnya dikutip dari Goal Global.

“Namun Anda benar. Bruno masuk dan menghadirkan impak luar biasa, menjadikan kami tim yang lebih baik dan dia juga sudah menjadi pemain yang lebih baik.”

“Jika ada peluang di luar sana, saya tidak akan mengatakan tidak, tetapi sepertinya tidak akan terjadi apa-apa.”

Leave a Reply

Your email address will not be published.