Sorotan24.com, Indonesia – Menopause pasti akan dialami oleh setiap wanita, masa menopause ditandai saat wanita telah berhenti mengalami siklus menstruasi. Biasanya, menopause terjadi ketika seorang wanita sudah mencapai usia tertentu, antara 45 sampai 55 tahun.
Tetapi, banyak wanita yang mengalami menopause dini saat usianya belum mencapai 45 sampai 55 tahun. Terjadinya menoupause dini yang dialami wanita juga dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti kerusakan ovarium, kegagalam ovarium prematur, faktor genetik, dan operasi pengangkatan ovarium.
Selain faktor tersebut, hal lain yang dapat mempengaruhi cepat lambatnya seorang wanita mengalami menopause adalah makanan dan pola makan. Terdapat sejumlah makanan yang dapat mempercepat datangnya menopause. Lantas, makanan apa saja yang dapat menyebabkan terjadinya menopause dini pada wanita?
Makanan Pedas
Makanan pertama yang dapat mempercepat datangnya menopause adalah makanan pedas. Walaupun makanan pedas merupakan makanan yang akrab bagi lidah orang indonesia, namun ternyata makanan pedas bisa menjadi faktor terjadinya menopause dini. Hal ini disebabkan, karena makanan pedas akan memicu gejala hot flash, seperti kemerahan, memicu keringat berlebih, gangguan kecemasan dan lainnnya.
Hal ini diperkuat dengan adanya penelitian yang diterbitkan oleh The Internasional Menopause Study of Climate, seorang wanita yang sering mengonsumsi makanan pedas akan mengalami ketidakstabilan kadar estrogen. Dimana, ketidakstabilan tersebut akan memicu terjadinya hot flashes dan gangguan kecemasan yang menyebabkan menopause dini pada wanita.
Makanan Tinggi Karbohidrat
Berdasarkan hasil penelitian yang diterbitkan oleh Journal of Epidemiolgy & Community Health, makanan yang tinggi karbohidrat dapat menyebabkan terjadinya menopause dini. Penelitian ini dilakukan kepada 35.000 wanita di inggris yang berusian antara 40-65 tahun selama 4 tahun.
Hasilnya, terdapat hubungan antara makanan tinggi karbohidrat dengan menopause dini. Hal ini dikarenakan, karbohidrat dapat menyebabkan terjadinya resistensi insulin. Sehingga, Insulin yang tinggi dapat mengakibatkan meningkatkan kadar esterogen dan terganggunya aktivitas hormon seks.
Ketika kadar esterogen meningkat dan aktivitas hormon seks terganggu maka akan menyebabkan bertambahnya siklus menstruasi yang dapat menguras pasokal sel ovum. Hal inilah, yang menjadi bukti bahwa makanan tinggi karbohidrat dapat menyebabkan terjadinya menopause dini.
Baca Juga : https://sorotan24.com/4-manfaat-kacang-hijau-yang-jarang-diketahui/
Alkohol
Mengonsumsi makanan dan minumal alkohol berlebih dapat memicu gejala menopause datang lebih cepat. Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Climacteric, minumal beralkohol dapat memicu terjadinya hot flashes.
Selain itu, beberapa penelitian lainnya menyatakan bahwa mengonsumsi makanan dan minuman beralkohol berlebih juga dapat menyebabkan meningkatnya risiko penyakit kardiovaskular dan penyakit kanker payudara.
Kafein
Selain alkohol, mengonsumsi makanan dan minuman berkafein seperti teh dan kopi juga dapat menyebabkan terjadinya menopause dini. Pasalnya, kafein dapat menyebabkan terganggunya kualitas tidur. Dimana, gangguan dan kesulitan tidur merupakan salah satu gejala menopause.
Selain itu, menurut studi yang dilakukan klinik mayo pada februari 2015 menyatakan bahwa mengonsumsi kafein akan memicu terjadinya hot flash atau kondisi ketika sebagian tubuh terasa lebih panas. Sehingga, meningkatkan terjadinya menopause dini pada wanita.