Yuk Simak Jenis-Jenis Bedak yang Belum Kamu Ketahui

(Sumber Gambar : Instagram/ faesalicare)

Sorotan24.com, Indonesia Bedak merupakan hal yang juga penting dalam berdandan. Bukan hanya dari polesan lipstick di bibir, blush on di pipi yang penting dalam urusan make up tetapi bedak juga penting. 

 

Tapi kita juga tidak bisa asal dalam menggunakan bedak. Karena saat ini sudah sangat banyak jenis-jenis bedak yang beredar. Tentunya di setiap jenis-jenis ini memiliki fungsinya masing-masing.

Penasaran dengan jenis-jenis bedak? Yuk, simak artikel dibawah ini!

Baca Juga :Rekomendasi Serum Wajah Brand Lokal Bagus untuk Mencerahkan Kulit

1.Loose Powder

(Sumber Gambar : Instagram/@lumecolorsloosepowder)

Bedak tabur adalah salah satu jenis bedak yang bisa dibilang cocok untuk semua jenis kulit, terutama untuk jenis kulit wajah yang berminyak. Tips untuk memilih bedak tabur adalah memilih satu tingkat diatas tone kulit wajahmu.

Bedak ini bisa diaplikasikan diwajah menggunakan brush atau juga bisa dengan spons bedak.

 

2. Compact Powder

(Sumber Gambar : Instagram/@lumecolorsloosepowder)

Bedak Compact Powder sangat cocok digunakan untuk kulit wajah yang kering karena jenis bedak ini memiliki kandungan minyak dan pelembap. Bedak ini tempatnya sangat praktis dibandingankan dengan bedak Loose Powder.

 

3.Two-way Cake Powder

(Sumber Gambar : Instagram/@reeshop85)

Bedak ini sangat instan dan juga praktis. Pasalnya bedak ini sudah mengandung foundation sehingga kamu dapat menghemat waktu saat berdandan. 

Bedak ini tidak dianjurkan untuk kulit wajah yang berminyak karena kandungannya yang cukup berat.

 

4.Liquid Powder

(Sumber Gambar : Instagram/@newfrombeauty)

Jenis bedak ini lebih cair, bedak ini dibutuhkan untuk menutupi kekurangan –kekurangan pada wajah seperti lingkaran hitam di bawah mata, flek hitam, dan juga jerawat.

 

5. Translucent Powder

(Sumber Gambar : Instagram/reeshop85)

Bedak jenis satu ini berfungsi untuk setting make-up yang kegunaannya untuk menjaga foundation dan juga concealer pada wajah agar dapat bertahan lama.

 

6. Mineral Powder

(Sumber Gambar : Instagram/@reeshop85)

Jenis bedak satu ini sangat dianjurkan untuk kulit wajah yang sensitive. Karena bedak ini memiliki kandungan mineral yang baik untuk pernapasan kulit.

 

7. Shimmering Powder

(Sumber Gambar : Instagram/@reeshop85)

Pada saat menggunaka bedak jenis ini akan memberikan efek yang berkilau pada kulit. Bedak ini dianjurkan untuk saat acara-acara tertentu

 

Follow Us
Instagram
 | Twitter

Leave a Reply

Your email address will not be published.