Aliando Syarief – Biodata, Kisah Percintaan Hingga Karirnya Kini Pasca Vakum

Aliando Syarief - Biodata, Kisah Percintaan Hingga Karirnya Kini Pasca Vakum

Sorotan24.com, Indonesia – Seseorang yang akan dibahas biodata, kisah percintaan hingga perjalanan karirnya kali ini merupakan seorang artis tampan, berbakat, dan pandai bermusik. Tak hanya itu, dia juga merupakan artis yang popularitasnya cukup menanjak. Namun, sangat disayangkan beberapa waktu lalu dia sempat vakum dari dunia entertaint tanah air. Lalu, bagaimanakah profilnya, seperti apakah kisah percintaannya, bagaimanakah perjalanan karirnya hingga dia bisa mendapatkan beberapa penghargaan ternama hingga pada akhirnya karirnya menanjak tajam dan apa alasan dibalik vakumnya dia dari dunia entertaint tanah air? Penasaran?! Mari Simak Informasi Berikut!

Biodata Aliando Syarief

Biodata Aliando Syarief
(Sumber foto : dok instagram.com/@aliandooo)
  • Nama Lengkap : Muhammad Ali Syarief
  • Nama Panggung : Aliando Syarief
  • Nama Panggilan : Ali atau Aliando
  • Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 26 Oktober 1996
  • Orang Tua : Syarief Alkatiri (Ayah) dan Tengku Resi Revado (Ibu)
  • Riwayat Sinetron yang pernah dibintangi :
    • Ibrahim Anak Betawi (2013) sebagai Beni
    • Bara Bere (2014) sebagai Ali
    • ABG Jadi Manten (2014) sebagai Ali
    • Ganteng Ganteng Serigala (2014) sebagai Digo/Zidan
    • Samson dan Dahlia (Bintang Tamu) (2014) sebagai Aliando
    • Tarzan Dan Zaenab (Bintang Tamu) (2015) sebagai Aliando
    • Ganteng Ganteng Serigala Returns (2015) sebagai Digo
    • Betapa Aku Mencintaimu (2016) sebagai Andra
    • Kutukan Cinta Sang Bintang (2016) sebagai Bintang
    • Love Is Music (2016) sebagai Gilang
    • Detak Cinta (2016) sebagai Damar
    • Mawar Dan Melati (2017) sebagai Juan
    • Pesantren & Rock n’ Roll Reborn (2017) sebagai Abay
    • Jodoh Yang Tertukar (2017) sebagai Abdullah (Doel)
    • Siapa Takut Jatuh Cinta (2017) sebagai Satya Adijaya
    • Calon Presiden (2019) sebagai Tedjo
    • Keajaiban Cinta (Coming Soon di tahun 2021)
  • Riwayat Film yang pernah dibintangi :
    • Garuda di Dadaku 2 (2011) sebagai Yusuf
    • Janji Hati (2015) sebagai Dava
    • Pertaruhan (2017) sebagai Amar
    • Sweet 20 (2017) sebagai Hamzah Muda
    • Asal Kau Bahagia (2018) sebagai Ali
    • Warkop DKI Reborn (2019) sebagai Dono (Warkop)
    • Sin – film pendek  (2019) sebagai Dono (Warkop)
    • Warkop DKI Reborn 4 (2020) sebagai Dono (Warkop)
    • Warkop DKI Kartun (2021) sebagai Dono (Warkop)
(Sumber foto : dok instagram.com/@aliandooo)
  • Single Lagu :
    • Malaikat Terindah (DeKing) (2013)
    • Kau Terindah (2014)
    • Hanyalah KepadaMu (2015)
    • Suara Hati ft. Budhila (2015)
    • Jatuh Cinta Tak Ada Logika (The Freaks ft. Agnez Mo) (2015)
    • Bahagia Dengan Cinta (The Freaks ft. Agnez Mo) (2015)
    • Cinta Sejati Hanya Sekali ft. Teuku Rassya (2015)
    • Pergi Dari Hatiku (2015)
  • Penghargaan yang pernah diraih :
    • Aktor Utama Paling Ngetop (sinetron) Ganteng Ganteng Serigala (di ajang SCTV Awards 2014)
    • Pasangan Selebriti Paling Romantis bersama Prilly Latuconsina (di ajang Infotainment Awards 2015)
    • Celebrity of the Year (di ajang Infotainment Awards 2015)
    • Selebriti Pria Paling Memikat (di ajang Infotainment Awards 2015)
    • Bintang Paling Berkilau 2014 (di ajang Tabloid Bintang)
    • Pendatang Baru Paling Ngetop (di ajang SCTV Music Awards 2015)
    • Lagu Paling Ngetop “Kau Terindah” (di ajang SCTV Music Awards 2015)
    • Rising Star (di ajang Selebrita Awards)
    • Selebriti Pria Paling Memikat (di ajang Infotainment Awards 2016)
    • Selebriti Pria Paling Fashionable  (di ajang Infotainment Awards 2016)
    • Penyanyi Solo Pria Paling Ngetop (di ajang SCTV Music Awards 2016)

Perjalanan Karir, Alasan Vakum Hingga Comeback-nya Aliando Syarief Ke Dunia Entertaint

(Sumber foto : dok instagram.com/@aliandooo)

Bila membahas perjalanan karir seorang Aliando Syarief pasti sangat panjang. Namun, dapat disimpulkan bahwa karir Aliando bermula saat dirinya berusia 14 tahun. Kala itu, karirnya dimulai dengan membintangi sinetron Persada Langit Biru pada tahun 2010 silam. Lalu, di tahun berikutnya, pria berparas tampan dan keturunan Arab ini mendapatkan berkesempatan untuk bermain dalam film layar lebar bertajuk Garuda di Dadaku 2.

Namun pada saat itu, laki-laki dengan panggilan Ali ini belum terlalu dikenal masyarakat luas. Nama Aliando justru mulai dikenal setelah dirinya berperan dalam sinetron Ganteng-ganteng Serigala sebagai Digo/Zidan. Lewat perannya di sinetron yang tayang pada 2014 silam itulah laki-laki tampan dan berbakat keturunan Minang-Arab ini berhasil menyabet berbagai penghargaan bergengsi, salah satunya adalah penghargaan sebagai Aktor Utama Paling Ngetop (sinetron) Ganteng Ganteng Serigala di ajang SCTV Awards 2014.

(Sumber foto : dok kkbox.com)

Tak hanya berperan dalam berbagai judul sinetron maupun film. Aktor hebat ini juga mencoba peruntungan dalam dunia tarik suara dengan membuat sebuah projek bersama dengan beberapa rekan artisnya, diantaranya Teuku Rassya, Nikita Willy dan Calvin Jeremy yang bernama The Freaks. Dan ternyata, band ini diproduseri oleh penyanyi papan atas dan penyanyi yang sudah berhasil go internasional yakni Agnez Mo. Mereka telah merilis album self titled pada tahun 2016 silam.

(Sumber foto : dok kapanlagi.com)

Kemudian, karir Aliando mulai menanjak tajam sejak saat itu hingga dia berhasil berperan dalam berbagai film maupun sinetron televisi tanah air. Namun, pada tahun 2018, Aliando dikabarkan vakum dari pertelevisian tanah air baik film maupun sinetron. Hal itu, memang dibenarkan oleh Aliando dengan alasan dirinya ingin lebih banyak menghabiskan waktu bersama dengan keluarga. Seperti dilansir dari pikiran-rakyat.com, “Kan 2013 sampai dengan 2018 itu full kerja, jadi dua tahun itu gua memaksimalkan waktu dengan ada di rumah,” ungkap Aliando.

Namun, setelah 2 tahun lamanya vakum yakni dari 2018 hingga 2020 pada akhirnya Aliando kembali pada dunia akting tanah air. Hal itu, dibuktikan dengan kembali berperannya dia dalam sebuah judul sinetron tanah air yang akan tayang pada 2021 mendatang dan dengan judul sinetron yakni ‘Keajaiban Cinta’. Dalam sinetron itu nantinya Aliando akan beradu akting dengan adik dari artis cantik Putri Marino yakni Sitha Marino.

Kisah Cinta Aliando Hingga Hubungannya Dengan Prilly Latuconsina

(Sumber foto : dok instagram.com/@aliandooo)

Bila membahas kisah cinta Aliando Syarief tentu pasti akan sering dikaitkan dengan sosok wanita cantik yang kala itu jadi lawan mainnya di sinetron ‘Ganteng-Ganteng Serigala’ yakni Prilly Latuconsina.

(Sumber foto : dok instagram.com/@aliandooo)

Aliando memang dikabarkan pernah memiliki hubungan spesial dengan Prilly. Namun, kabar tersebut dibantah dengan tegas oleh Prilly. Sebab, Prilly mengatakan bahwa hubungannya dengan Aliando hanyalah sebatas rekan kerja sekaligus teman atau sahabat.

Seperti dilansir dari tribunnews.com, “Ya itu enggak terjadi. Kita itu dekat karena ketemu tiap hari, hampir 3 tahun kita syuting tiap hari kan, adegannya mesra melulu. Jadi kita kayak best friend banget,” ungkap Prilly Latuconsina.

(Sumber foto : dok instagram.com/@aliandooo)

Bahkan, sempat dikabarkan pula keduanya putus. Namun, lagi-lagi kabar itu dibantah oleh Prilly. Seperti yang juga dilansir dari tribunnews.com, “Kita aja enggak pernah pacaran, kenapa kita harus dibilang putus,” ungkap Prilly disusul tawa.

“Pacaran itu kan kayak Lu pacar gua dan lu enggak boleh sama cewek lain,” lanjut gadis cantik itu.

Hingga kini, semenjak dirinya vakum bahkan hingga dirinya dikabarkan sudah tak dekat lagi dengan Prilly Latuconsina, Aliando belum juga dikabarkan dekat dengan gadis lain.

Follow Us
Instagram
 | Twitter

Leave a Reply

Your email address will not be published.