Anies Baswedan: Penularan Covid-19 di Transportasi Umum Beresiko Kecil

Sorotan24.com, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan bahwa penularan Covid-19 di transportasi umum beresiko kecil. Anies menyampaikan informasi ini berdasarkan salah satu penelitian yang dia baca. Dalam penelitian itu, bahwa risiko penularan virus di transportasi public di negara-negara Asia dan Amerika itu kecil.

“Kami menemukan situasi di mana risiko penularan pada transportasi umum kecil. Kalau kita lihat penelitian di Asia dan di Amerika, risiko penularan di transportasi publik itu kecil,” kata Anies Baswedan, Sabtu (22/8/2020).

Penularan di transportasi publik bisa sangat minim bila kedisiplinan masyarakat mengenai penerapan protokol kesehatan itu tinggi

Anies menambahkan bahwa alasan lainnya yang membuat risiko penularan di transportasi umum itu kecil karena tidak adanya atau minim interaksi dalam transportasi umum. Para penumpang tidak berbicara satu sama lain karena tidak saling kenal. Rata-rata pengguna transportasi umum semuanya fokus dengan dirinya sendiri maupun gadgetnya. Sehingga tidak ada penularan droplet melalui mulut yang berbicara satu sama lain.

Follow Us :

Leave a Reply

Your email address will not be published.