Cerita Libur Akhir Tahun, NIKI Rilis Lagu Hallway Weather

Sorotan24.com, Jakarta – Nicola Zefanya atau yang lebih dikenal sebagai NIKI mengeluarkan lagu baru dengan judul Hallway Weather. Lagu yang dirilis pada 15 Desember lalu ini menjadi proyek single-nya setelah merilis album Moonchild tahun ini.

Dalam proses produksi lagu ini, NIKI bekerja sama dengan Jacob Ray yang pernah berkolaborasi dengan dia sebelumnya. Dalam sebuah siaran pers, Hallway Weather adalah lagu yang bercerita mengenai musim liburan akhir tahun. NIKI bermaksud merilis lagu itu sebagai penutup 2020.

NIKI juga mengatakan, proses penulisan lagu tersebut berjalan apa adanya, layaknya bagaimana ia menulis lagu sebelum terjun ke dunia musik secara profesional.

“Saya menulis ini dua minggu lalu. Ini adalah jenis musik yang buasa saya buat dulu, sebelum saya menjadi NIKI dan tetap menjadi jenis penulisan lagu yang secara alami paling saya sukai,” katanya.

Sumber : Twitter/nikizefaya

Hallway Weather merupakan curahan hati NIKI yang merindukan perayaan natal bersama teman dan keluarganya. Lagu tersebut sengaja ia buat bernuansa melankolis dengan gitar dan drum.

Secara musik, warna dari lagu ini adalah yang kerap NIKI tuangkan ketika membuat lagu sebelum lagu-lagunya kental dengan nuansa pop R&B di masa album Zephyr (2018). Bagi NIKI, lewat Hallway Weather, dia ingin kembali mengunjungi dirinya yang dulu.

Dengan lagu tersebut, NIKI mengharapkan menjadi sumber kekuatan baginya untuk menjalani liburan akhir tahunnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.