Sorotan24.com, Jakarta – Meskipun Vaksin COVID-19 pertama di Indonesia dikabarkan telah tiba pada hari Minggu (06/12/2020) lalu. Namun, beredar berbagai kabar yang cukup simpang siur di kalangan masyarakat mengenai vaksin COVID-19 atau vaksin Sinovac tersebut. Salah satunya ialah mengenai keamanan vaksin tersebut bila digunakan dan apakah bila vaksin tersebut digunakan maka pengguna vaksin terbebas dari efek samping berbahaya.
Dr dr Julitasari Sundoro, MSc-PH selaku Sekretaris Eksekutif Indonesian Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI), menjelaskan bahwa vaksin Covid-19 tersebut memang memiliki efek samping. Namun, efek samping yang dihasilkan tidak sampai membahayakan nyawa atau menimbulkan kecacatan.
Seperti dilansir dari detik.com, “Misalnya efek samping lokal. Jadi nyeri pada tempat suntikan. Kita kan namanya dimasukkin jarum, dimasukkin vaksin, berarti ada reaksi lokal,” ungkap dr Julitasari.