Sorotan24.com, Indonesia – Fakta-fakta menarik dari tim Ganda Putra Garuda, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berhasil memperoleh penghargaan di ajang Indonesia Masters 2022 untuk pertama kalinya di Istora Senayan. Fakta-fakta apa saja dari Fajar/Rian? apakah ini merupakan pertama kalinya mereka juara dalam ajang perhelatan badminton ini? Yuk Simak Informasi Berikut Ini!
Fajar/Rian adalah ganda putra yang berhasil mengalahkan tim ganda putra wakil dari China, Liang Weikeng/Wang Chang, di babak final yang diselenggarakan di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (12/6/2022). Ajang tersebut dimenangkan secara straight game dengan catatan skor 21-10 dan 21-17.
Berikut ini adalah fakta-fakta menarik dari ganda putra garuda, Fajar/Rian yang berhasil raih juara Indonesia Masters 2022 :
1. Gelar Ini merupakan gelar Pertama mereka di Istora Senayan
Gelar yang mereka raih ini akhirnya membuat Fajar/Rian mampu meraih gelar juara di Istora Senayan. Selama ini, mereka belum pernah merasakan manisnya untuk naik podium untuk pertama kalinya di Istora Senayan. Dalam pencapaian ini mereka tentunya tak mudah meraihnya, mereka harus berjuang dengan melawan sederet lawan yang kuat.
Baca Juga : Pengertian, Manfaat, dan Jenis Jenis Olahraga Kardio
2. Mereka Berhasil Meraih Gelar untuk Kedua Kalinya pada Tahun 2022
Fajar/Rian berhasil membawa gelar juara keduanya pada tahun 2022. Sebelum menjuarai Indonesia Masters 2022, mereka berhasil menjuarai Swiss Open 2022. Saat di laga Swiss Open 2022, mereka berhasil mengalahkan ganda putra Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzudin dengan hasil skor 21-18 dan 21-19.
3. Sudah 4 Kali Masuk Final pada 2022
Fakta ketiga dari Fajar/Rian ini sudah empat kali masuk final dari total berlaganya pada tahun 2022. Selain di Indonesia Masters, mereka menembus babak final di perhelatan Swiss Open, Korea Open, dan Thailand Open.
4. Ganda Putra Indonesia Ketujuh yang Berhasil Juara di Ajang Indonesia Masters
Kesuksesan yang berhasil diraih oleh Fajar/Rian ini mencatatkan namanya sebagai ganda putra ketujuh Indonesia yang berhasil menjuarai Indonesia Masters. Sejak perhelatan ini digelar pada tahun 2010, ganda putra garuda ini memang sukses menorehkan prestasi di ajang Indonesia Masters.
Selain Fajar/Rian, ada 7 ganda putra Indonesia yang berhasil raih gelar juara di Ajang Indonesia Masters, terdiri dari Angga Pratama/Rian Agung Saputro, Mohammad Ahsan/Bona Septano, Marcus Fernaldi Gideon/ Mrkis Kido, Wahyu Nayaka/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Berry Angriawan/Rian Agung Saputro, dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Hanya ajang Indonesia master tahun 2012 dan 2021 saja ganda putra Indonesia gagal raih gelar juara.
5. Akhiri Puasa Gelar di Ajang Level Super 500
Gelar juara Indonesia Master 2022 ini sudah mengakhiri puasa juara Fajar/Rian di ajang level 500. Pasangan dengan peringkat 7 dunia itu terakhir kali meraih gelar di ajang Super 500 pada 2019. Gelar mereka didapat pada ajang Korea Open 2019. Mereka naik podium pertama usai mengalahkan ganda putra Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dengan hasil skor 21-16 dan 21-17.