Sorotan24.com, Indonesia – Dilansir dari Sport.Sindonews.com. Pelita Jaya Bakrie memiliki peluang menjuarai IndonesiaBasket League (IBL) Pertamax 2021. Ocky Tamtelahitu dkk mengalahkan Satria Muda Pertamina Jakarta dengan skor 71-65 Game 2 final di Britama Arena, Jumat (4/6/2021) malam.
Dengan kemenangan Pelita Jaya, Game 3 arus dimainkan karena final menggunakann best of three. Pada game 1, Pelita Jaya dikalahkan 50-70 dari Satria Muda. Game 2 dimenangkan oleh Pelita Jaya, maka Game 3 akan dilaksankan, pada Minggu 6 Juni 2021.
Baca Juga : Asnawi Mangkualam: Tersitanya perhatian orang nomor satu solo
Pelita jaya bermain dengan cermelang saat bermain di Game 2. Mereka unggul dengan cepat pada kuarter pertama. Andakara Prastawa Dhyaksa, pada kuarter pertama direbut oleh Pelita dengan skor 21-17. Dan pada kuarter kedua pelita semakin cemerlang dan memperjauh keadaan dengan skor 39-29 unggul 10 angka.
Namun pada kuarter ke tiga dimainkan Satria Muda bangkit. Secara peroleh poin Satria Muda mengoleksi poin lebih banyak dari Pelita Jaya. Tapi secara total skor Pelita masih unggul tipis dengan Satria Muda 56-51.
Dengan skor tersebut pertanda buruk bagi Pelita Jaya. Semisal kalah dari Satria Muda, maka Pelita Jaya menyerahkan gelar juara IBL 2021 kepada Satria Muda.
Untungnya berkat mental yang terlatih dan pantang menyerah, Pelita Jaya mampu menjaga keunggulan pada kuarter keempat.
Walaupun mendapat tekanan yang luar biasa, Pelita Jaya mampu mencetak 15 poin pada kuarter terakhir tersebut dan memenangkan game 2 final tersebut dengan skor 71-65.
Agassi Yeshe Goantara menyumbangkan poin terbanyak untuk Pelita Jaya di gim kedua atau kuarter tiga dan empat final IBL 2021. Sementara di kubu Satria Muda Arki Dikania Wisnu pencetak poin terbanyak.