Gawat! Krisis Keuangan Barcelona Tidak Bisa Daftarkan Aguero dan Depay di Liga Spanyol

messi & aguero

Sorotan24.com, Indonesia Keuangan memburuk yang dialami Barcelona membuat dampak buruk. Blaugrana diklaim tidak mampu mendaftarkan pemain barunya di LaLiga untuk musim 2021/2022.

LaLiga mengurangi batasan gaji pemain untuk klub (salary caps), untuk menghindari terjadinya kebangkrutan di masa pandemi covid-19. Setiap klub kena potongan yang berbeda beda, tergantung dari kondisi keuangannya masing-masing.

Baca Juga : Jonatan Christie Merasa Senang Karena Tim Bulu Tangkis Indonesia Berangkat ke Jepang Lebih Awal

Barcelona sendiri memotong bayaran gajinya sebanyak 40 persen. Di musim lalu, Barcelona kena pembatasan gaji dengan hanya dapat mengeluarkan uang sebesar 382 juta euro, atau sekitar Rp 6,5 triliun untuk membayar pemainnya.

Dilansir dari Daily Mail, Barcelona kabarnya telah mencapai batas bayaran gaji pemain itu. Hal tersebut membuat beberapa rekrutannya terancam tidak bisa didaftarkan.

Pada musim panas ini, Barcelona telah merekrut 3 pemain. Mereka yaitu Eric Garcia, Sergio Aguero, dan Memphis Depay. Semuanya itu didatangkan dengan status bebas transfer alias gratis.

Akan tetapi, terdapat masalah keuangan yang membuat Barcelona tidak bisa mendaftarkan pemainnya. Situasi kian sulit, karena raksasa Liga Spanyol itu belum juga mengamankan masa depan Lionel Messi.

Messi pada saat ini sudah berstatus tanpa klub, setelah kontraknya di Barcelona habis per 30 Juni. Klub masih berupaya mempertahankannya, dengan memberinya kontrak baru.

Sebelumnya Barcelona memberi gaji Messi sebesar 71 juta euro per musim. Jika ingin mempertahankan Messi lagi, maka Barcelona harus melonggarkan keuangannya, agar tidak terjadi pelanggaran salary caps.

Maka dari itu, Barcelona juga berniat cuci gudang di musim panas ini. Dan juga melepas beberapa pemain.

Francisco Trincao menuju Wolverhampton Wanderers. Sedangkan Junior Firpo sedang menuju Leeds United, Konrad De La Fuente sudah dijual ke Marseille, dan Jean Claire-Todibo sudah di lepas ke Nice.

Adapun pemain muda seperti Matheus Fernandes sampai dikabarkan diputus kontraknya secara tiba-tiba, Walaupun baru didatangkan pada musim panas ini. Pemain yang telah berusia 23 tahun itu dikabarkan siap untuk menuntut Barcelona ke pengadilan, karena ia merasa diperlakukan secara tidak adil.

Sedangkan beberapa bintang utama lainnya juga siap dilego. Philippe Coutinho, Samuel Umtiti, dan Miralem Pjanic tengah dikabarkan telah bersama klub lain pada musim panas ini.

Sebelumnya, Javier Tebas, Presiden LaLiga itu juga telah mengingatkan supaya Barcelona kembali mengatur pengeluaran gajinya.

“Keparahan situasi tergantung pada sumber daya yang mereka mampu hasilkan. Barca harus merestrukturisasi utang mereka. Jika mereka mengaturnya, situasinya tidak akan serius,” kata Javier Tebas.

Follow Us
Instagram
 | Twitter

Leave a Reply

Your email address will not be published.