Hanya 58 Orang Yang Ikuti Rapid Test Massal di Petamburan

Sorotan24.com, Jakarta – Kegiatan rapid test massal dilakukan Kelurahan Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Jumat, (27/11/2020).

Seperti dilansir dari Kompas.com. Kegiatan ini dilakukan karena dalam beberapa waktu terakhir muncul sejumlah kerumunan dari massa simpatisan Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab.

Dalam kegiatan rapid test ini hanya 58 orang yang mengikuti. Dan dari jumlah itu, semua orang yang mengikuti rapid test dinyatakan non-reaktif Covid-19.

“Tadi sudah keluar hasil, 58 orang semuanya non-reaktif,” kata Kepala Puskesmas Tanah Abang Sari Ulfa saat dihubungi Kompas.com, Jumat (27/11/2020).

 

Komandan Kodim (Dandim) 0501 Kol Inf Luqman Arief mengatakan, jumlah warga yang mengikuti kegiatan rapid test massal ini jauh lebih sedikit dibandingkan dari target awal.

Ia menargetkan 1.000 warga Petamburan bisa mengikuti rapid test yang disebar di empat titik.

Luqman menyebutkan, pihaknya akan menjalankan skema mendatangi rumah-rumah warga yang belum mengikuti rapid test.

“Sehingga, apabila mereka tidak datang untuk rapid test, maka akan kami hampiri dan bujuk,” ujar Luqman.

Leave a Reply

Your email address will not be published.