Hanya Tinggal Satu Ruas Jalan yang Terendam, Banjir Mulai surut untuk saat ini

Sorotan24.com, Jakarta – Menurut data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI banjir yang sempat menggenangi jalan di beberapa wilayah Jakarta sudah mulai surut, hingga pukul 12.00 WIB yang tergenang hanya tersisa satu jalan.

Di lansir dari Indozone Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta M. Insaf mengatakan, “Jalan Perumahan Green Garden Blok N10A No.52, RT.3/RW.10, Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk (ketinggian 10 cm),”.

Berjumlah empat tempat pengungsian saat awal namu kini sudah berkurang. Saat ini hanya tersisa satu lokasi pengungsian, yakni terletak di kawasan Kembangan, Jakarta Barat, hal tersebut menurut data BPBD DKI.

Tuturnya, “Pos pengungsian satu lokasi, musala Riyadhul Saadah, Kelurahan Kembangan Utara. Jumlah pengungsi 15 jiwa,”.

Adapun jumlah kawasan RT yang masih tergenang menurun lantaran di kawasan Jakarta Pusat sudah surut sejak pukul 08.00 WIB. Kini jumlahnya sebanyak 48 yang tersebar pada empat wilayah.

Berikut adalah 48 RT yang masih tergenang banjir hingga pukul 12.00 WIB:

 

– Jakarta Barat terdapat 14 RT terdiri dari:

Ketinggian 10-30 cm: 14 RT

 

– Jakarta Selatan terdapat 6 RT terdiri dari:

Ketinggian 10-30 cm: 4 RT

Ketinggian 31-70 cm: 2 RT

 

– Jakarta Timur terdapat 27 RT terdiri dari:

Ketinggian 10-30 cm: 23 RT

Ketinggian 31-70 cm: 4 RT

 

– Jakarta Utara terdapat 1 RT terdiri dari:

Ketinggian 10-30 cm: 1 RT

Leave a Reply

Your email address will not be published.