Sorotan24.com, Jakarta – Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, mengatakan Indonesia telah menyampaikan permintaan kepada perusahaan farmasi asal inggris AstraZeneca untuk menyediakan vaksin sebesar 100 juta untuk tahu 2021.
Permintaan Indonesia itu disambut baik oleh perusahaan AstraZeneca pada saat Menlu Retno bertemu dengan pimpinan perusahaan AstraZeneca di London, Inggris.
“Indonesia telah menyampaikan permintaan penyediaan vaksin sebesar 100 juta untuk tahun 2021. Pihak AstraZeneca menyambut baik permintaan tersebut. Kita telah mengamankan tambahan kebutuhan vaksin untuk Indonesia,” kata Retno dalam konferensi pers virtual, Rabu (14/10/2020).
Retno menambahkan, AstraZeneca juga tertarik menjalin kerja sama dengan Indonesia di bidang pengembangan vaksin.