IZ*ONE Umumkan Bubar Musim Panas 2021 Mendatang

Sorotan24.com, Jakarta – Girl group jebolan program survival Mnet ‘Produce 48’, IZ*ONE dikabarkan telah menetapkan jadwal bubar mereka. Kabar pembubaran ini muncul dari salah satu media Jepang, Nikkan Sports yang melaporkan bahwa IZ*ONE akan merampungkan aktivitas grup mereka pada April 2021.

Dilansir dari kpopchart.net, lebih lanjut mereka mengungkap jadwal terakhir grup yakni perilisan photobook pertama dan terakhir di Jepang bulan depan, yakni bulan Desember.

Sementara perwakilan dari IZ*ONE mengatakan bahwa IZ*ONE akan menghentikan aktivitas grup pada musim panas tahun 2021 mendatang.

IZ*ONE memulai debut di Korea sejak 29 Oktober 2018 silam. IZ*ONE telah merilis 4 buah album Korea, 1 album dan 4 single Jepang. Terakhir kali girl grup beranggotakan 11 member tersebut menyapa para penggemar di Korea dengan merilis album ‘Oneiric Diary’ bersama dengan MV untuk lagu utama mereka yang berjudul ‘Secret Story of the Swan’ pada Juni 2020.

Seperti yang diketahui, girl group yang beranggotakan Jang Wonyoung, Miyawaki Sakura, Jo Yuri, Choi Yena, Ahn Yujin, Yabuki Nako, Kwon Eunbi, Kang Hyewon, Honda Hitomi, Kim Chaewon, Kim Minju, dan Lee Chaeyeon ini memang telah dikontrak untuk melakukan promosi selama 2 tahun 6 bulan sejak dibentuk.

Leave a Reply

Your email address will not be published.