Jarang Terdengar, Berikut 5 Manfaat Daun Binahong Bagi Tubuh

Jarang Terdengar, Berikut 5 Manfaat Daun Binahong Bagi Tubuh

Daun binahong merupakan tumbuhan berbatang daun pendek dan merambat. Daun binahong dapat bewarna hijau maupun merah. Tanaman binahong biasa dikembangbiakan menggunakan biji atau akar.

Berdasarkan buku 262 tumbuhan obat dan khasiat karya Drs, H. Arief Hariana, daun binahong mengandung flavonoid, saponin, asam askorbat, serta protein dan memiliki efek farmakologis antibakteri, antivirus, analgesik, antioksidan, dan antiinflamasi.  Berikut ini 6 manfaat daun binahong sebagai obat herbal bagi tubuh, diantaranya.

 

Dapat Mencegah Kanker

Dapat Mencegah Kanker
Sumber : diana.grytsku

Daun binahong kaya antioksidan di dalamnya, antioksidan adalah zat yang dapat mencegah, menghambat, serta memperlambat kerusakan sel akibat radikal bebas.

Antioksidan ini lah yang menjadi alasan bahwa daun binahong dapat mencegah kanker dengan menghambat perkembangan sel kanker. Untuk merasakan manfaatnya dapat dilakukan dengan meminum air rebusan daun binahong kering satu kali sehari secara rutin.

 

Mengatasi Sariawan

Mengatasi Sariawan
Sumber : halodoc

Sariawan merupakan kondisi dimana terjadi peradangan pada mulut, bibir, maupun gusi sehingga menyebabkan rasa sakit dan tidak nyaman saat makan maupun berbicara. Sebenarnya, sariawan dapat sembuh dalam jangka waktu dua minggu namun beberapa sariawan kronis sulit disembuhkan.

Daun binahong efektif dalam mengobati sariawan, cukup dengan meminum air rebusan daun binahong yang sudah di dinginkan secara rutin.

 

BACA JUGA : Hilangkan Rasa Panik Berlebihan Dengan Cara Berikut Ini

Mengobati Maag

Mengobati Maag
Sumber : katemangostar (freepik.com)

Maag merupakan suatu kondisi peradangan pada lapisan perut sehingga menyebabkan infeksi dengan ciri mual saat atau setelah makan, perut kembung, serta nyeri ulu hati disertai rasa sensasi terbakar di bagian dada.

Daun binahong cukup efektif dalam mengobati maag secara alami,  hal ini dapat dilakukan dengan meminum rebusan 10 lembar daun binahong dengan satu gelas air. Mengobati maag dapat dilakukan dengan meminum air rebusan tersebut sehari tiga kali.

 

Mengobati Batuk

Mengobati Batuk
Sumber : jcomp (freepik.com)

Batuk merupakan kondisi yang cukup menyebalkan. Batuk seringkali terjadi secara tiba-tiba sehingga cukup mengganggu lingkungan sekitar.

Seperti biasa, untuk mengobati batuk hanya diperlukan rebusan air binahong yang diminum secara rutin karena air binahong memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

 

Melancarkan Haid

Melancarkan Haid
Sumber : freepik lisence

Haid tidak lancar tentu mengkhawatirkan bagi wanita, hal ini dikarenakan takutnya atas penyakit yang akan menyerang bagian ovarium dan tidak terdeteksi. Padahal, haid tidak lancar dapat disebabkan oleh banyak faktor seperti riwayat keluargam stres, merokok, atau efek samping obat.

 

Untuk mengatasinya menggunakan daun binahong dapat dilakukan dengan merebus 3 lembar daun binahong dengan dua gelas air sampai mendidih dan menyisakan setengahnya. Minumlah air rebusan daun binahong secara rutin untuk hasil yang optimal.

 

 

Follow Us : Instagram

Leave a Reply

Your email address will not be published.