Dilansir dari Detik.com, Jakarta – Kecelakaan beruntun terjadi di Tol Ancol Km 19+600A Halai mengarah ke Pluit, Jakarta Utara, pagi ini. Ada delapan kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun di lokasi tersebut.
PJR Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Sutikno mengatakan peristiwa itu terjadi pada pukul 09.30 WIB. “Telah terjadi kecelakaan beruntun di KM 19.600 Halai mengarah ke Pluit. Ada delapan kendaraan,”kata Sutikno, Jumat (13/5).
Sutikno menyebut kecelakaan itu terjadi ketika mobil pertama menurunkan kecepatannya dan ditabrak oleh kendaraan di belakangnya. Akibatnya, kendaraan setelahnya hingga terakhir tidak dapat menjaga jarak dan kecelakaan pun tidak terelakan.
Baca Juga : Cuaca Panas : Penyebab dan Tips Menghadapi Cuaca Panas
“Seterusnya hingga kendaraan ke-8 di belakang tidak dapat menjaga jarak sehingga terjadi tabrakan beruntun posisi terakhir di normal di lajur cepat,” jelasnya.
Kendaraan di belakang Honda HRV tidak bisa menjaga jarak sehingga terjadi tabrakan beruntun, “Di belakang tidak dapat menjaga jarak sehingga terjadi tabrakan beruntun posisi terakhir di normal di jalur cepat,” tuturnya
Akibat kecelakaan ini telah dipastikan tidak ada korban jiwa. Sedangkan, untuk kerugian hanya berupa kerusakan materil kendaraan yang terlibat.
Sementara untuk saat ini, pihak kepolisian juga telah mendatangi lokasi kecelakaan dan telah mengambil sejumlah keterangan termasuk mengevakuasi kedelapan kendaraan ke tempat yang aman.