Kolaborasi dengan Lukman NOAH, Geisha Buat Versi Baru Ku Katakan Dengan Indah

Sorotan24.com, Jakarta – Grup band Geisha membawakan ulang Ku Katakan Dengan Indah, lagu yang sebelumnya dirilis Peterpan dalam album Bintang di Surga pada 2004 silam. Geisha ternyata memiliki alasan tersendiri untuk membawakan ulang lagu Ku Katakan Dengan Indah.

Rupanya, band yang beranggotakan Regina (vokal), Roby (gitar), Nard (bass) dan Dhan (kibor) itu memiliki alasan indah dan selalu menjadi kebanggaan tersendiri.  Menurut Roby, Geisha memiliki sejarah tersendiri dengan lagu itu. Pada saat awal mereka merintis karier, mereka pernah mengikuti kompetisi untuk menjadi band pembuka Peterpan di sebuah acara. Ku Katakan Dengan Indah adalah lagu yang mereka bawakan.

“Di zamannya lagu ini sangat hits, kami masih di kota Pekanbaru, kami ikut ajang pencarian talent untuk jadi pembuka Peterpan. Ternyata kami yang terpilih untuk jadi band opening Peterpan dan lagunya Ku Katakan Dengan Indah. Memang kami yang pilih karena dari label mempercayakan ke kami memilih lagunya, karena ada historinya tadi,” jelas Roby dalam konferensi pers virtual, Jumat (18/11/2020).

Sumber : YouTube/Musica Studio’s

Dalam produksi lagu tersebut, Geisha juga bekerja sama dengan Lukman dari NOAH (dulu Peterpan) sebagai komposer.

“Memang ada personel Geisha berkonsultasi dengan mas Lukman NOAH. Hingga akhirnya terjadi kolaborasi,” kata A&R Musica Studio, Arlan Djoewarsa.

Berbeda dengan versi aslinya, Ku Katakan Dengan Indah versi Geisha sengaja dibuat terdengar lebih santai. Menurut Roby, hal itu sengaja dilakukan bandnya agar dapat menjadi pembeda dengan versi milik Peterpan.

“Kami ingin kasih sound-sound yang lebih teduh dan ini soundnya sangat akustik sekali. Jadi memang sengaja dibuat seperti itu,” jelasnya.

Proyek recycle lagu Ku Katakan Dengan Indah itu menjadi pembuka dari proyek musik bernama Rencana Hebat yang sedang dikerjakan Geisha. Bila berjalan sesuai rencana, puncak dari rangkaian proyek musik Rencana Hebat akan berakhir di Februari 2021. Dengan berbagai lagu dari band besar Indonesia lainnya, Geisha akan menceritakan setiap perjalanan mereka hingga saat ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published.