Sorotan24.com, Jakarta – Liverpool harus rela kehilangan poin penuh usai ditundukkan tamunya Brighton & Hove Albion di Anfield dengan skor tipis 0-1, Kamis (4/2/2021) dini hari WIB dalam laga pekan ke-22 Liga Premier Inggris.
Gol sematawayang Steven Alzate sukses bersarang di gawang The Reds pada menit ke 56 dan bertahan sampai bubaran.
Kekalahan itu membuat Liverpool tidak dapat beranjak dari peringkat keempat dengan koleksi 40 poin setelah disalip Leicester City (42 poin) yang menang dalam laga lebih awal. Sedangkan Brighton (24 poin), yang untuk pertama kalinya melewati 4 laga dengan catatan nirbobol, kini naik ke urutan ke-15, menjauh 10 poin dari zona degradasi.
Liverpool yang masih tak diperkuat Sadio Mane tak mampu melesakkan satu pun tembakan tepat sasaran sepanjang babak pertama.
Baca Juga: Eden Hazard Kembali Lagi Kebangku Cadangan
Sementara di lini belakang, bek pelapis Nathaniel Phillips tampil cukup solid untuk mengawal pertahanan tuan rumah yang beberapa kali diancam serangan balik tim tamu.
Lini depan Liverpool sedikit membaik di awal babak kedua, tetapi Lewis Dunk tampil gemilang dengan dua hadangan pentingnya untuk memotong umpan silang Andy Robertson dan bola sambaran Roberto Firmino yang menyusul.
Sayangnya, Phillips yang solid di babak pertama justru menjadi penyebab gol Brighton pada menit ke-56 karena gagal menghalau umpan sundulan Daniel Burn dan bola malah memantul mengenai Leandro Trossard dan Alzate sebelum bersarang ke gawang The Reds.
Follow Us :
Instagram | Twitter