Oseng-oseng Mercon Bu Narti, Kuliner Pedas Khas Yogyakarta

Oseng-oseng Mercon Bu Narti, Kuliner Pedas Khas Yogyakarta

Sorotan24.com, Indonesia – Mungkin agak terdengar aneh kalau Yogyakarta yang dikenal dengan makanan dengan cita rasa yang manis dan tekstur yang lembut justru memiliki sajian pedas bernama oseng-oseng mercon yang cukup digemari pecinta kuliner.

Oseng-oseng mercon merupakan makanan tradisional Yogyakarta yang terdiri dari jeroan sapi yang dimasak dengan cabai rawit sebagai bahan utamanya untuk menciptakan cita rasa yang pedas. Nama merconnya sendiri mempresentasikan rasa pedas yang luar biasa dari hidangan ini.

Dari sekian banyaknya warung oseng-oseng mercon di Yogyakarta, Oseng-oseng Mercon Bu Narti merupakan warung makan terfavorit dan paling banyak diminati. warung makan ini juga mengklaim sebagai pelopor oseng-oseng mercon di Yogyakarta.

BACA JUGA :Sate Klathak Pak Pong, Warung Makan Khas Jogja Yang Melegenda

Oseng-oseng mercon sendiri sebenarnya lebih mirip dengan sambal goreng. Buat para pecinta pedas, makanan ini pasti dapat menjadi favorit mereka. Namun, bagi yang tidak terlalu suka dengan makanan pedas makanan ini mungkin tidak cocok untuk anda karena rasa pedasnya seakan meledak di mulut.

Untuk satu porsi oseng-oseng mercon dihargai Rp 30.000, dan untuk nasi putihnya dihargai Rp 3.000. Selain itu, disini disediakan juga sajian lain seperti burung puyuh, lele, dan ayam goreng.

Berdasarkan survey yang disediakan google, Oseng-oseng Mercon Bu Narti memiliki rata-rata review sebesar 4 bintang dari 7,053 ulasan yang diberikan responden.

Bagi anda penikmat makanan pedas yang sedang mengunjungi Yogyakarta tidak ada salahnya berkunjung ke Oseng-oseng Bu Narti yang terletak di Jl. KH. Ahmad Dahlan No.110, Notoprajan, Ngampilan, Kota Yogyakarta. Warung makan ini buka dari jam 16.00 hingga 23.00 WIB.

Follow Us : Instagram

Leave a Reply

Your email address will not be published.