Pemkot Tangerang Akan Siapkan 40 Tempat Tidur Tambahan Untuk Pasien Covid-19

Sorotan24.com, Tangerang – Pemkot Tangerang akan menambah tempat tidur isolasi sebanyak 40 unit untuk para pasien Covid-9 di Puskesmas Manis Jaya, Jatiuwung, Kota Tangerang, Selasa (5/1/2021).

Seperti dilansir dari Kompas.com. Penambahan tempat tidur isolasi ini dilakukan Pemkot Tangerang untuk meningkatkan fasilitas Rumah Isolasi Terkonsentrasi (RIT) di wilayah Kota Tangerang dan juga mengantisipasi bila ada lonjakan kasus Covid-19 pascalibur Natal dan Tahun Baru 2021.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, ruangan dan gedung Puskesmas Manis Jaya sudah siap digunakan untuk isolasi para pasien Covid-19.

“Ruangan dan gedung (Puskesmas Manis Jaya) sudah siap merawat masyarakat yang terinfeksi Covid-19,” ucap Arief saat meninjau Puskesmas Manis Jaya, Jatiuwung, Tangerang, Selasa (5/1/2021) siang.

Arief menuturkan, tujuan ditambahkannya tempat tidur baru agar warga Kota Tangerang tidak melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing.

“Agar penularan bisa dimininalisir, kami tambahkan RIT,” ujar Arief.

Arief juga  kembali mengingatkan warga Kota Tangerang apabila memiliki gejala Covid-19, maka sesegera mungkin untuk melapor ke layanan kesehatan setempat untuk melakukan tes Covid-19.

Lantas bila hasil pemeriksaannya adalah reaktif atau positif Covid-19, tunjukkan hasil tes agar lekas dirujuk ke RIT yang ada.

“Semua biaya perawatan pasien Covid-19 di RIT ditanggung Pemkot melalui APBD,” katanya. RIT di Puskesmas Manis Jaya mulai menerima pasien Covid-19 pada Senin (9/1/2021) mendatang.

Leave a Reply

Your email address will not be published.