Pemprov DKI Jakarta Belum Putuskan Terkait Sekolah Tatap Muka Pada Awal 2021

Sorotan24.com, Jakarta – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, Pemprov DKI Jakarta belum membuat keputusan terkait pembukaan sekolah secara tatap muka atau kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka pada awal tahun 2021.

Seperti dilansir dari Kompas.com. Hal tersebut dikatakan Ariza saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (29/12/2020).

“Sampai hari ini kami terus melakukan kajian dan kami belum memutuskan apakah akan ada (KBM) tatap muka dalam waktu dekat ini,” ujar Ariza.

Ariza mengatakan, keputusan DKI Jakarta untuk mengambil keputusan terkait KBM tatap muka pada awal tahun 2021 akan terus dipantau berdasarkan kondisi Covid-19.

Kemudian ia juga mengatakan bahwa kebijakan DKI tidak memiliki pengaruh dengan daerah lain yang akan membuka atau sudah membuka KBM tatap muka di sekolah.

“Ya silakan daerah lain sesuai dengan ketentuan dari pemerintah pusat dimungkinkan tatap muka bulan Januari,” ucap Ariza.

Ariza menuturkan, Pemprov DKI Jakarta akan melihat data dan fakta di lapangan terkait kasus penyebaran Covid-19.

“Kami di Jakarta sendiri belum, kami akan melihat dulu ya,” kata Ariza.

Leave a Reply

Your email address will not be published.