sumber foto: instagram.com/explorebandung/
Polrestabes Bandung menegaskan bahwa penutupan sejumlah jalan pada pukul 21.00 sampai 06.00 WIB tidak akan dihentikan dalam waktu dekat.
Kompol Bayu Catur Prabowo selaku Kasatlantas Polrestabes Bandung menyatakan, pihaknya akan terus melakukan penutupan jalan di Kota Bandung hingga masyarakat sadar betapa bahayanya virus corona (Covid-19).
Hal tersebut Bayu katakan mengingat adanya fenomena masyarakat lupa akan keberadaan Covid-19 saat Kota Bandung memasuki fase Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).
Bayu menegaskan pihaknya akan terus melakuan penutupan jalan dan pembubaran terhadap kerumunan warga pada pukul 21.00 hingga 06.00 WIB. Pasalnya hingga saat ini, Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Bandung masih mendapati warga yang berkerumun di sejumlah titik dan tidak mematuhi protokol kesehatan, khususnya pada malam hari.
“Sampai kapan penutupan jalan ini dilakukan? Kita kembalikan lagi kepada masyarakat. Kita utamakan kepentingan kesehatan masyarakat. Sehingga kita menutup beberapa jalan untuk membatasi aktivitas masyarakat. Untuk itu masyarakat harus juga mementingkan kesehatan bersama,” imbuh Bayu.