Pindah Agama, Ananda Soebandono Puji Sikap Alyssa Soebandono yang Terima Apa Adanya

Sorotan24.com, Jakarta – Kakak laki-laki Alyssa Soebandono, Ananda Soebandono memilih untuk pindah agama. Tentu saja, perbedaan tersebut menimbulkan penolakan dan perdebatan. Pihak keluarga juga sempat melakukan diskusi mendalam untuk membahas masalah tersebut.

Ananda Soebandono memutuskan untuk keluar dari rumah. Saat itu, adik-adiknya termasuk Alyssa Soebandono juga menentang keputusan Ananda Soebandono.

“Mereka tahu gue kayak nggak dianggap saudara, kayak ‘Mas nggak sayang apa sama daddy? Nggak sayang sama keluarga? Dosa apa yang dilakuin?’,” cerita Ananda Soebandono di podcast channel YouTube Diaspora TV.

Awal mengutarakan keinginannya berpindah keyakinan, Ananda Soebandono merasa tak lagi dianggap sebagai keluarga. Oleh karena itu, dia memutuskan keluar dari rumah sembari menunggu kondisi keluarganya tenang.

Sampai akhirnya, pastor yang ingin membaptisnya, meminta Ananda Soebandono untuk mendatangi lagi orang tuanya. Restu orang tua menjadi syarat untuk Ananda Soebandono yang diminta oleh pastor. Setelah adanya persyaratan tersebut, Alyssa Soebandono jadi orang pertama yang ia hubungi.

“Sampai akhirnya gue chat adik gue Alyssa gue bilang, ‘Ca apa kabar? Mas kangen nih sama kalian, boleh nggak tanggal 28 April, nyokap ulang tahun gue dateng? Kita ngobrol?’. Icha bilang, ‘Mas, okay nanti Icha bantu ya’,” ucap Ananda membacakan pesan yang dibalas oleh istri dari Dude Harlino tersebut.

“Adik gue baik nih mau bantuin, tapi sampai sekarang adik gue benar-benar baik sih sama gue,” puji Ananda kepada Alyssa Soebandono.

Dari Semarang, Ananda Soebandono kembali ke Jakarta menuju ke kediaman orang tuanya. Di sana Alyssa Soebandono dan juga keluarga sudah menunggunya. Sesampainya di rumah, Ananda ingat Alyssa Soebandono langsung memeluknya.

“Pas gue masuk, gue lihat adik gue tiba-tiba lari, dia meluk gue, ‘Mas Icha kangen.’ Sampai nangis. Nyokap juga lari meluk gue erat banget, ‘Kamu ke mana saja sayang?’ Itu gue nangis langsung sedih,” kenang Ananda Soebandono saat menerima perlakuan Alyssa Soebandono dan ibunya.

Mulai dari penerimaan itu, Ananda Soebandono memberanikan diri bicara dengan sang ayah. Tak disangka, sang ayah juga menerima keputusannya untuk meninggalkan Islam.

“Akhirnya ketemu bokap, ngobrol gue ceritain, kenapa gue bisa memutuskan terima Tuhan Yesus, prosesnya itu, dan kata-kata bokap gue sih yang benar-benar tajam banget. ‘Nanda, no matter what I still love you, you’re my son. Kalau ini hubungan kamu dengan Tuhan, lanjutkan.’,” ungkap Ananda Soebandono.

Ananda Soebandono meyakini berpindah memeluk agama Kristen sejak 2016. Sampai saat ini hubungan Ananda Soebandono dengan keluarganya terjalin dengan baik. Dia juga bahagia Alyssa Soebandono dan keluarga besarnya bisa menerimanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.