Sorotan24.com, Jakarta – Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto mengatakan, Aparat Kepolisian Akan menyiagakan 6.000 personel untuk mengamankan aksi unjuk rasa yang akan kembali digelar pada Selasa (20/10/2020).
Seperti dilansir dari kompas.com. Massa yang akan melaksanakan aksi unjuk rasa pada hari Selasa merupakan gabungan dari berbagai elemen masyarakat, seperti buruh, organisasi masyarakat, dan para mahasiswa.
Heru menambahkan, massa akan melakukan demonstrasi di sekitar Patung Kuda.
“Kalau di sekitaran Istana, sudah kami mapping sekitar 6.000 personel,” kata Heru saat dikonfirmasi.