Sorotan24.com, Indonesia – Untuk yang ketiga kalinya Porter Robinson Second Sky Music Festival akan kembali digelar di Bay Area selama dua hari di tempat berbeda. Yakni, pada hari Sabtu, 29 Oktober dan Minggu, 30 Oktober di Oakland Arena Grounds di Oakland, California, Amerika Serikat.
Second Sky Music Festival akan berlangsung selama akhir pekan pada saat event Halloween. Dan akan menampilkan serangkaian musisi baru yang memeriahkan acara. Mereka yang tampil dipilih langsung oleh Porter Robinson. Second Sky Music Festival merupakan festival paling laris di Bay Area. Semua tiket terjual habis hanya dalam beberapa jam pada tahun 2019 dan tahun 2021.
Second Sky Music Festival kembali bekerja sama dengan Nassal dan B Morrow Productions yang merupakan pembuat dari Universal’s The Wizarding World of Harry Potter. Elemen taman hiburan fantasi yang disediakan, yang awalnya debut pada tahun 2021, akan kembali. Para penggemar berharap untuk dapat melihat kembali karya seni baru di semua halaman termasuk pada bagian VIP.
Para penggemar dapat membeli tiket Pre-Sale dengan mendaftar di secondskyfest.com. Festival ini akan menawarkan GA Satu Hari, VIP Satu Hari, GA 2 Hari, VIP 2 Hari, dan Paket Hotel.
Baca Juga : Delta Heavy Luncurkan Label Recording
Tentang Second Sky Festival by Porter Robinson
Second Sky Festival merupakan sebuah festival musik, diadakan di Oakland, California, Amerika Serikat. Second Sky Festival dibuat dan diadakan oleh Porter Robinson. Ide ini ia dapat dari sang kakak yang terkena penyakit kanker Burkitt Lymphoma. Kemudian, Porter bersama dengan Dr. Westmoreland dari Universitas North Carolina membuat sebuah penggalangan dana yang diberi nama Robinson Malawi Fund sebab penyakit Burkitt Lymphoma banyak terjadi di Malawi. Selanjutnya, Porter memustuskan untuk membuat sebuah musik festival dengan tujuan penggalangan dana untuk Malawi. Second Sky Festival pertama kali diadakan di Oakland pada tahun 2019 lalu kembali diadakan lagi untuk kedua kalinya di tahun 2021.
Debut awal dari Festival Second Sky diisi oleh teman – teman dari Porter diantaranya adalah Madeon, G Jones, Anamanaguchi, Kero Kero Bonito dan banyak lagi.
Ditahun 2020, Porter kembali mengadakan festivalnya tersebut. Dikarenakan dunia sedang mengalami pandemi COVID-19, Porter akhirnya melakukan sebuah konsep yang unik pada festivalnya tersebut. Porter membuat festivalnya terserbut menjadi online sehingga para penonton bisa menonton dapat menikmati festivalnya tersebut. Di tahun 2021 Porter kembali mengadakan festivalnya tersebut dengan konsep yang sama dengan tahun 2020.