PSY Umumkan Comeback Artisnya Pada Akhir Bulan Januari

Sorotan24.com, Jakarta – PSY mengumumkan artis dari labelnya, P Nation akan segera comeback pada akhir bulan Januari 2021 mendatang. Hal itu ia umumkan langsung melalui unggahan di media sosialnya.

Pada Kamis (07/01) siang KST, PSY mengunggah postingan baru berupa pengumuman bergaya kocak yang memperlihatkan dirinya melempar kertas selebaran pengumuman comeback beserta tanggal perilisan lagu baru dari artisnya.

Pada selebaran tersebut, tertulis ‘Coming up next 2021.01.28 6PM KST’ yang diartikan bahwa artis dari labelnya, P Nation akan comeback pada tanggal 28 Januari 2021 pukul 18.00 KST.

Namun pada selebaran tersebut tidak terlihat dari identitas sang artis. PSY sendiri juga merahasiakan identitas yang akan melangsungkan comeback pada akhir bulan Januari tersebut.

Sumber foto: Instagram/42psy42

Banyak penggemar yang menduga bahwa artis yang dimaksud tersebut ialah HyunA. Mengingat pacar E’Dawn itu sempat dijadwalkan comeback. Namun terpaksa ditunda karena penyakitnya yang kembali kambuh.

P Nation sendiri adalah agensi manajemen dan label rekaman di Korea Selatan yang didirikan oleh PSY pada tahun 2019. Saat ini artis yang berada dalam naungan agensi tersebut ialah Jessi, HyunA, Dawn, Crush dan Heize. 

Leave a Reply

Your email address will not be published.