Sorotan24.com, Jakarta – Raffi Ahmad tengah bersiap merilis serial animasi berjudul “Lorong Waktu Si Aa”. Serial yang digarap langsung oleh Raffi Ahmad melalui Rans Entertainment tersebut diharapkan dapat mengenalkan ideologi Pancasila kepada generasi muda.
Dalam penggarapannya, animasi ini juga bekerja sama dengan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). “Lorong Waktu Si Aa” menceritakan petualangan Rafathar (Aa) menembus ruang dan waktu untuk melihat langsung bagaimana sejarah dan budaya yang ada di berbagai daerah Indonesia.
“Jadi di animasi itu ceritanya Rafathar bisa pergi ke Bandung belajar tentang budaya dan sejarah Jawa Barat, terus bisa pergi lagi ke Sumatera untuk pelajari ada apa saja di sana, bahkan bisa pergi ke tahun 1945 untuk tahu sejarah kemerdekaan Indonesia,” kata Raffi Ahmad dalam konferensi pers resminya (15/12/2020).
Raffi Ahmad optimistis, animasi “Lorong Waktu si Aa” efektif dalam memperkuat pemahaman tentang Pancasila. Selain itu, anak-anak juga akan belajar tentang sejarah, budaya, dan adat di berbagai daerah Indonesia.
Kepala BPIP Yudian Wahyudi mengatakan, animasi itu juga dibuat dalam rangka mewujudkan amanat Presiden RI Joko Widodo untuk mengenalkan ideologi Pancasila kepada masyarakat Indonesia, terutama generasi muda.