Resmi Menikah Lagi, Tata Janeeta : Jaga Janji Mas

Sorotan24.com, Jakarta – Setelah beberapa waktu kemarin sempat bungkam, kini Tata Janeeta akhirnya membagikan momen pernikahannya. Tata Janeeta mengumumkan kabar pernikahan dengan lelaki pilihannya lewat akun Instagram-nya.

Pelantun ‘Sang Penggoda’ itu membagikan unggahan dengan keterangan foto berisi permintaan doa restu.

“Bismilah, nyuwon pangestu nipu,” tulis Tata Janeta berbahasa Jawa pada Jumat (30/10/2020).

Dalam foto tersebut, Tata Janeta tampak cantik menggunakan kebaya berwana putih. Dia duduk di pelaminan ditemani dengan kedua anaknya.

Tidak hanya satu, dia membagikan enam foto sekaligus. Namun, dirinya masih enggan untuk membeberkan siapa lelaki yang kini sudah resmi menjadi suaminya tersebut.

Sumber : Instagram/tatajaneetaofficial

Walaupun belum terlihat, dalam salah satu unggahan terdapat sang suami yang menggenggam tangan Tata Janeeta dengan disertai keterangan yang cukup menyentuh.

“Genggam erat tangan ku, tuntun aku. Jaga baik-baik janji yang mas ucapkan atas nama Allah, jadilah imam ku dunia Akhirat. Aku mencintai mu karna Allah,” tulisnya.

Seperti diketahui sebelumnya, Tata Janeta gencar diberitakan menikah dengan Raden Brotoseno. Mereka disebut melangsungkan pernikahan awal Oktober 2020 di Bandung. Namun belum ada informasi lanjutan terkait kabar tersebut.

Sebelumnya, Tata Janeeta menikah sempat menikah dengan Efran Fitrianto. Kemudian meraka memutuskan bercerai pada, 21 Maret 2013. Lalu Tata Janeeta kembali menikah dengan Mehdi Zati. Sayangnya pada 2019 mereka memutuskan bercerai.

Leave a Reply

Your email address will not be published.