Sana menghapus semua foto jejak-jejak karirnya di dunia hiburan Hollywood, terlihat foto pertama yang diunggah oleh aktris Jai Ho tersebut adalah foto yang diunggah pada 2016.
Untuk diketahui, melalui surat yang ditulis dalam tiga bahasa, India, Inggris, dan Arab, Sana menerangkan keputusannya untuk pensiun menjadi artis. Memutuskan untuk meninggalkan lifestyle dirinya sebagai seorang selebriti dan ingin lebih fokus beribadah serta memperdalam ilmu agamanya.
“Mulai hari ini (9/10/2020), aku memutuskan untuk meninggalkan gaya hidupku selama ini dan memutuskan melayani manusia dan mengikuti perintah Sang Pencipta. Semoga, aku bisa istiqomah dan tekun menjalani komitmen ini,” ucap Sana Khan.
Selama berkarir di dunia hiburan, Sana paling dikenal publik berkat membintangi Jai Ho bersama Salman Khan dan variety show terkenal, Bigg Boss 6 dan Fear Factor: Khatron Ke Khiladi 6.