Sorotan24.com, Jakarta – Dirumorkan usai promosi comeback GFRIEND, Big Hit dan anak perusahaannya, Source Music merencanakan bakal mendebutkan girl grup baru. Mendebutkan girl grup baru merupakan salah satu rencana agensi BTS itu sepanjang tahun 2020 hingga 2022.
Dilansir kpopchart.net, rumor yang beredar menyebutkan, girl group itu akan diumumkan tidak lama setelah berakhirnya promosi comeback GFRIEND dengan full album ketiga mereka ‘回:Walpurgis Night’ yang akan dirilis 9 November.