Sorotan24.com – Indonesia Pulau yang memiliki keindahan alam yang sangat mempesona bak surga ini juga diterima sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO karena Pulau Padar ini terletak di kawasan Taman Nasional Komodo. Pulau Padar diapit antara Pulau Rinca dan Pulau Komodo. Keindahan pulau ini sangat di mempesona dengan panoroma alam yang sangat menawan.
Untuk mencapai ke Pulau Padar kamu akan menggunakan perahu dan akan berangkat dari pelabuhan Labuan Bajo, waktu yang ditempuh dari pelabuhan tersebut sekitar 3 jam baru kamu sampai di Pulau Padar ini dan langsung disambut dengan puncak bukit di pulau ini.
Spot yang paling diminati dan menjadi daya tarik wisatawan adalah menaiki bukit Pulau Padar, hal ini dilakukan karena dari atas bukit inilah keindahan Pulau Padar akan terihat jelas, kamu bisa melihat panorama alam keindahan dengan melihat pulau-pulau kecil disekitar Pulai Padar ini, kamu juga bisa melihat laut lepas dengan air yang sangat jernih dan bukit-bukit yang ada di Pulau ini dengan udara yang sejuk.
Untuk menuju ke bukit tertinggi di Pulau Padar ini untuk menikmati keindahan alam dari atas , memang memiliki trekking yang sangat melelahkan, tetapi selama perjalanan menuju ketas kamu juga disuguhkan dengan panorama alam yang tak kalah cantik. Dan jika kamu sampai diatas bukit akan terbayar sudah.
(sumber foto : tripadvisor.com.ph)
Selain itu keunikan dan keindahan yang dimiliki pulau ini adalah hamparan pantai yang berwarna merah muda yang menambah tempat ini terlihat lebih cantik. Tidak hanya hamparan pantai yang cantik saja, tetapi kamu juga bisa bermain air atau bersnorkeling.
Baca Juga : Wisata Alam di Raja Ampat, Mari Kita Lihat Keindahannya!
Dengan melihat keindahan bawah laut di Pulau Padar ini sangat menyenangkan lho! kamu bisa menyelam dan melihat berbagai jenis spesies ikan dan tumbuhan laut yang cantik dan beranekaragam, dan jika kamu beruntung pada saat menyelam bisa bertemu dengan ikan pari raksasa! Sangat mengasikan bukan?