Sorotan24.com – Indonesia Taman Impian Jaya Ancol atau yang sering disebut dengan Ancol. Merupakan wisata yang ada di Jakarta dengan memiliki banyak wahana wisata lagi didalamnya ini memang cukup terkenal di masyarakat. Wisata yang terletak di Jakarta Utara ini memang memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Tidak hanya sekedar menyajikan pantainya saja, tetapi beragam wahana lain pun ada yang menarik para wisatawan yang ingin berkunjung ke tempat ini.
Dan untuk kamu yang belum mengetaui apasaja wahana yang terdapat di Taman Impian Jaya Ancol ini, kami akan infokankepada kalian apa saja yang di tawarkan. Yuk mari kita simak!
Dunia Fantasi (Dufan)
(sumber foto : intagram/@ancoltamanimpian)
Wahana yang sering kita kenal dengan Dufan ini merupakan sebuah taman hiburan yang didalamnya menyajikan berbagai macam permainan yang sangat menarik. Wisata yang bisa dikunjungi oleh segala usia ini memang memiliki wahana bermain yang cukup lengkap. Kamu juga bisa merasakan permainan yang menguji adrenalin seperti tornado, kicir-kicir,halilintar, hingga permainan anak yang sangat menyenangkan seperti gajah bleduk, perang bintang, duna hello kitty, dan masih banyak lagi.
Sehingga tempat ini sangat cocok untuk kamu kunjungi bersama teman, pasangan dan juga keluarga!
Atlantis Water Advanture
(sumber foto : instagram/@atlantiswateradvanture)
Wahana ini merupakan arena bermain air atau waterpark, dimana tempat ni merupakan salah satu waterpark yang ada di Jakarta yang cukup terkenal. Atlantis ini mempunyai spot area kolamnya yang sangat menarik, dan di tempat ini juga disediakan wahana khusus anak-anak sehingga kamu tidak perlu khawatir bisa mengajak anak kamu bermain ketempat ini.
Sea World
(sumber foto : nstagram/@ancoltamanimpian)
Sea World merupakan aquarium pertama di Indonesa lho! dengan luas yang mencapai 2 hektar ini kamu akan disuguhkan berbagai macam ikan dan kehiduan bawah laut yang sangat mempesona.
Dan pada jam tertentu kamu juga bisa menyaksikan para penyelam yang memberi makan para biota lat penghuni Sea World ni, sangat mengasyikkan bukan?
Faunaland
(sumber foto : instagram/@ancoltamanimpian)
Faunaland Salah satu wahana terbaru yang dimiliki oleh Taman Impian Jaya Ancol ini adalah menyajikan beraneka ragam binatang, atau yang biasa kita sebut dengan kebun binatang. Di Ancol sekarang bukan hanya sekedar menyuguhkan biota laut saja, tetapi beranekaragam binatang juga sudah ada ditempat ini, kamu bisa melihat-lihat binatang di Faunaland.
Ocean Dream Samudra
(sumber foto : pegipegi.com)
Wisata Oncean Dream Samudra merupakan salah satu wisata yang sangat menarik di Ancol dengan mengusung kontep Edutainment Theme Park, di tempat ni kamu akan melihat langsung interaksi dan mengenal hewan laut dan hewan-hewan lainnya yang ada seperti beragam spesies burung.
Kamu juga bisa melihat atraksi lumba-lumba, singa laut dan beruang laut, selain itu kamu juga bisa melihat keseruan lainnya dengan menyaksikan film 4D yang dijamin akan membuat liburan kamu jadi lebih asik!
Baca Juga : Inilah Daftar Pantai Terindah yang Ada di Indonesia
Pasar Seni
(sumber foto : liputan6.com)
Pasar Seni yang berada di Ancol ini memang cukup dikenal sebagai tempat dati berbagai macam jens kerajinan tangan serta produk seni lainnya. Wisatawan yang berkunjung ketemat ini akah disuguhkan dengan menikmati hasil karya yang sangat kreatif dari berbagai daerah di tanah air.
Disini juga terdapat workshop, pameran, pemutaran film, pemutaran musik, hingga berdiskusi bersama dengan yang lain.