Sorotan24.com, Indonesia – Siapa yang suka Suho EXO? Berikut kami rangkum fakta menarik Suho EXO untuk kalian. Kim Jun-myeon atau lebih dikenal dengan Suho EXO merupakan seorang penyanyi, penari, actor, dan penulis lagu asal Korea Selatan. Saat ini Suho menjadi leader boyband EXO yang subunit nya EXO-K.
Suho lahir di Seoul pada tanggal 22 Mei 1991. Jika dihitung dari tanggal lahirnya, sekarang suho sudah memasuki umur 31 tahun.
Diketahui Suho EXO masuk ke jajaran idol K-Pop yang memiliki kekayaan faktastik dan bahkan ia merupakan salah satu idol yang mempunyai black card yaitu kartu yang hanya dimiliki oleh kalangan elit.
Baca Juga : ARMY Wajib Tahu, 10 Fakta Unik Tentang V BTS
Penasaran apa saja fakta menarik terkait Suho EXO, simak berikut ini.
Fakta Menarik Suho EXO
- Pada 2006 Suho bergabung dengan SM Entertainment melalui street casting.
- Kepribadian Suho adalah sopan, panutan, dan penuh pemikiran.
- Diketahui Suho suka melucu di depan teman-temannya. Tetapi para member lainnya berkata bahwa leluconnya tidak lucu sama sekali.
- Cara Soho melatih tenggorokannya dengan cara berkata “Ah”.
- Baekhyun mengungkapkan bahwa Suho akan menjerit kencang ketika ia sedang luka kecil.
- Musik favorite Suho adalah jenis punk rock. Dan film favorit nya adalah ‘Pirates Of The Caribbean’.
- Suho mempunyai makanan kesukaan yaitu sushi.
- Warna kesukaan Suho adalah Violet dan emas. Serta angka favoritnya yaitu angka 8.
- Suka dekat dengan Minho, Jonghyun, Taemin (SHINee), Donghae and Kyuhyun (Super Junior), dan Leeteuk.
- Diantara member EXO yang lain, Suho lebih dekat dengan Sehun. Ia dan sehun sudah kenal cukup lama yaitu sekitar 9 tahun.
- Mempunyai hobi yaitu bersepeda dan bermain golf.
- Ia mengungkapkan bahwa ia memiliki kemampuan public speaking yang terbaik dari pada member EXO yang lainnya.
- Salah satu hadiah yang paling berkesan diterima oleh Suho adalah mendapatkan piano elektrik dari orang tuanya.
- Kerap memastikan member EXO dalam keadaan baik-baik saja jika ada yang mengnggu mereka.
- Kerap membelikan makanan untuk para member EXO lainnya.
- Suho menganut agama Budha.