“Setiap pelatih selalu memandang bulan Januari sebagai kesempatan meningkatkan skuadnya dan saya juga begitu,” kata Koeman dalam konferensi pers menjelang pertandingan melawan Athletic Bilbao yang akan kick off pada Kamis, (7/1/2021) dini hari WIB.
“Yang saya lakukan adalah membuat rencana pemain yang bisa saja pergi dan daftar pemain yang akan menarik untuk dibawa masuk. Tetapi, itu semua tergantung kepada klub,” sambungnya seperti dikutip Reuters.
Gelandang Carles Alena tampaknya akan menjadi pemain pertama yang menuju pintu keluar Camp Nou usai diizinkan mencari klub baru dengan status pinjaman.
Dikabarkan, Alena sepakat untuk dipinjamkan ke Getafe.