“Kedua tersangka diamankan di pinggir jalan Kelurahan Banjarmlati, Gang Masjid Kecamatan Mojoroto,” ujar AKP Kamsudi, dikutip dari memorandum.co.id.
Polisi mengamankan barang bukti sabu seberat 0,93 gram, 948 butir pil dobel L, HP merek Vivo Y93 biru, HP merek Nokia 3 hitam, 1 pak plastik klip kosong, dan 1 buah plastik bekas bungkus pil dobel L.
Diketahui saat ini, pelaku beserta barang bukti yang ditemukan, telah diamankan di Mapolres Kota Kediri. Berdasarkan pernyataan AKP Kamsudi, kedua tersangka akan dihukum penjara lebih dari 12 tahun.