Mendikbud ungkapkan 3 hal yang dilarang selama PTM

Mendikbud ungkapkan 3 hal yang dilarang selama PTM

Tak terasa ternyata sudah 1 tahun terlaksananya proses belajar mengajar dari rumah, atau yang biasa dikenal dengan PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh), dan setelah penantian akhirnya Menteri Pendidikan telah memutuskan kebijakan mengenai Pembelajaran tatap muka yang akan dilaksanakan di tahun ajaran baru pada Juli 2021 nanti. Namun, Nadiem Makarim selaku Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) menyebutkan bahwa ada beberapa hal yang dilarang selama Pembelajaran Tatap Muka (PTM) ketika diterapkan.

Diantara kegiatan yang tidak diperbolehkan tersebut ialah ekstrakurikuler dan olahraga. “Tidak ada ekstrakurikuler dan olahraga, karena selain kegiatan pembelajaran tidak ada yang diperbolehkan,” ucap Nadiem pada Selasa (30/03/2021) saat konferensi pers secara virtual. Selain dua aktivitas itu, Nadiem juga mengungkapkan bahwa tidak diperbolehkan untuk membuka kantin.

Baca Juga : Inilah Informasi Lengkap Mengenai Sosok Ucok “Homicide”

Dilansir dari harian Kompas.com (31/03/2021), Nadiem menyebut bahwa larangan ini hanya diberlakukan sementara waktu. “Hal ini untuk masa transisi di 2 bulan pertama ketika memulai tatap muka,” jelas Nadiem.

Namun untuk sekolah tatap muka kali ini mungkin akan berbeda dari saat sebelum ada Covid-19. Karena tatap muka terbatas ini muridnya jauh lebih sedikit daripada tatap muka biasanya dan juga disertai dengan adanya  pembatasan jarak di satu tempat tersebut. Semuanya juga diwajibkan untuk menggunakan masker dan tidak diperbolehkan mengadakan aktivitas yang memancing kerumunan.

Follow Us
Instagram
 | Twitter

Leave a Reply

Your email address will not be published.