Polri Kerahkan 83.917 Personel Untuk Amankan Malam Tahun Baru

Sorotan24.com, Jakarta – Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono mengatakan, Polri mengerahkan 83.917 personel kepolisian untuk mengamankan malam tahun baru.

 “Dalam penanganan malam tahun baru ini, Polri melibatkan personelnya sebanyak 83.917 untuk personel Polri yang terlibat di dalam pelaksanaan pengamanan malam tahun baru,” kata Rusdi dalam konferensi pers, Kamis (31/12/2020).

Seperti dilansir dari Kompas.com. Rusdi juga mengatakan, kepolisian juga dibantu oleh TNI sebanyak 6.783 personel, satpol PP 6.252 personel, Dinas Perhubungan 5.450 personel, Dinas Kesehatan 3.149 personel, dan Dinas Pemadam Kebakaran 2.210 personel.

“Ini yang akan terlibat nanti malam dalam rangka kegiatan pengamanan malam tahun baru,” kata dia.

Rusdi menuturkan, pihak kepolisian juga telah memetakan daerah yang rawan akan tindak kejahatan.

Selain melakukan pengamanan malam tahun baru, kepolisian juga turut mengantisipasi kerawanan – kerawanan yang mungkin terjadi.

“Sekarang musim penghujan tentunya perlu kita antisipasi kerawanan-kerawanan yang mungkin muncul, seperti tanah longsor, banjir,” kata dia.

Rusdi menyebut, kegiatan-kegiatan kepolisian ini merupakan kegiatan pemeliharaan keamanan.

Kemudian Rusdi mengatakan, Polda juga telah mempersiapkan pengamanan tahun baru yang disesuaikan dengan karakteristik masing – masing wilayah.

“Polda telah mempersiapkan pengamanan malam tahun baru ini disesuaikan dengan karakteristik wilayah dan juga kerawanan-kerawanan yang akan mungkin muncul pada pelaksanaan pergantian tahun tersebut,” ucap Rusdi.

Leave a Reply

Your email address will not be published.