Kronologi Kecelakaan Beruntun Di Tol Cipali Yang Merenggut 4 Nyawa

Sorotan24.com, Jakarta – Kecalakaan beruntun terjadi di Tol Cipali, Kilometer 150, wilayah Majalengka, arah Cikopo menuju Palimanan, Cirebon, Jawa Barat pada Minggu (23/8/2020) siang. 3 kendaraan yang terlibat yaitu Bus PO Widia, Truk Hino dan Isuzu Elf. Kejadian ini mengakibatkan korban meninggal ditempat sebanyak 4 orang.

Dilaporkan Kecelakaan yang terjadi pada pukul 14.30 WIB di Tol Cipali, Kilometer 150 dari arah Cikopo menuju Palimanan melibatkan 3 kendaraan. Dilansir dari kompas.com, GM Operation Astra Tol Cipali, Suyitno menceritakan kronologi awal mula kecelakaan beruntun terjadi.

Kecelakaan terjadi berawal dari sopir bus PO Widia yang dikendarai Juli (63), mengebut dan hilang kendali sehingga menabrak bagian belakang truk Hino yang dikemudikan Suprapto (35), yang saat itu dalam keadaan sedang terparkir di lajur sebelah kiri karena ada gangguan pada roda kirinya.

Akibat tabrakan bus PO Widia dan truk, bus tersebut terguling dan terbalik sehingga badan bus melintang di jalur 1 dan 2 jalan tol. Di saat bersamaan, datang Isuzu Elf, sopir Elf Rizki Anggun Setyo Prabowo (24), tak bisa menguasai kendaraannya, sehingga menabrak bus yang terpelanting tersebut.

Korban meninggal dunia ditempat, sebanyak 4 orang dari penumpang Bus Po Widia segera dievakuasi ke RS Arjawinangun. Sedangkan korban luka berat dan luka ringan dievakuasi ke RS Mitra Plumbon. Menurut penjelasan Suyitno, korban dengan luka ringan tercatat sebanyak 6 orang yang terdiri dari 3 korban laki-laki dewasa, 1 perempuan dewasa, dan 2 anak-anak. selain itu korban dengan luka berat tercata sebanyak 5 orang diantaranya 4 laki-laki dewasa dan 1 perempuan dewasa.

Follow Us :

Leave a Reply

Your email address will not be published.