Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-1

Sorotan24.com, Indonesia – Berikut  rekomendasi film superhero asli indonesia yang wajib kalian tonton. Gak kalah keren sama superhero yang ada di Amerika, Indonesia juga punya superhero loh!

Spider-Man, Captain America, sampai Iron Man. Siapa yang tidak mengenal para superhero yang sudah disebutkan tadi. Film aksi bertema superhero merupakan film yang banyak digemari baik anak – anak maupun dewasa.

Namun, tahukah kamu kalau Indonesia juga punya superhero yang gak kalah keren dari Captain America maupun Iron Man?

Superhero – superhero asli Indonesia ini ternyata sudah pernah ditayangkan di bioskop – bioskop Indonesia kala itu. Dan baru – baru ini, Indonesia kembali merilis film bertema superhero yang berjudul Satria Dewa: Gatotkaca

Selain Gatotkaca, kali ini, kami mau memberikan kalian rekomendasi film superhero asli Indonesia, yuk kita simak!

1. Si Buta Dari Gua Hantu (1970)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-2
(Sumber foto : sampaijauh.com)

Yang pertama adalah Si Buta Dari Gua Hantu. Pada film ini menceritakan tentang Barda (yang diperankan oleh Ratno Timoer) yang ayahnya dibunuh oleh pengacau desa bernama Mata Malaikat (yang diperankan oleh Maruli Sitompul). Meski sudah membalaskan dendamnya kepada Mata Malaikat, masih ada Sapu Jagat yang menghadang Barda. Barda dengan kemampuan silatnya pun melawan orang-orang jahat tersebut.

 

Baca Juga : 3 Artis Ini Suka Ayu Ting Ting, Nomor 3 Ganteng Banget!!!

 

2. Rama Superman Indonesia (1974)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-3
(Sumber foto : Wikipedia.com)

Film superhero Indonesia kedua adalah Rama Superman Indonesia, film bercerita tentang Andi (Boy Shahlani) merupakan seorang penjaja koran yang jujur dan baik hati. Namun, Suatu hari ia menolong seorang kakek yang sakit dan mendapatkan sebuah kalung ajaib. Bila kalung itu dicium, Andi akan berubah menjadi Rama yang memiliki kekuatan super dan dapat terbang. Dan melawan Kelompok Naga Hitam berusaha untuk mencuri rumus bahan peledak itu.

3. Darna Ajaib (1980)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-4
(Sumber foto: wowkeren.com)

Yang ketiga dari tahun 1980an ada Darna Ajaib. Film ini bercerita tentang Darna yang punya kekuatan mirip Superman. Perbedaannya ada pada karakter Darna yang merupakan seorang perempuan yang kala itu diperankan oleh Lydia Kandou.

4. Pendekar Tongkat Emas (2014)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-5
(Sumber foto: Wikipedia.com)

Beralih ke tahun 2010an tepatnya 2014. Film yang satu ini kental dengan persilatan. Bercerita tentang Cempaka (Christine Hakim), seorang jawara dari Padepokan Tongkat Emas yang harus menurunkan tongkat emas miliknya kepada muridnya. Lalu murid – muridnya yaitu, Biru (Reza Rahadian), Gerhana (Tara Basro), Dara (Eva Celia), dan Angin (Aria Kusumah) harus bertarung untuk mendapatkan tongkat emas tersebut.

5. Satria Heroes Bima X: Revenge Of Darkness (2017)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-6
(Sumber foto: Netflix.com)

Yang satu ini merupakan Kamen Raider dari Indonesia. Dan faktanya memang! Bima X merupakan hasil dari kerja sama Indonesia dengan Kamen Raider dari Jepang. Film ini merupakan adaptasi dari serialnya yang tayang di TV dan tentu saja bercerita tentang Bima X dalam menumpas kejahatan.

6. Valentine: The Dark Avenger (2017)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-7
(Sumber foto: movieweb.com)

Selain Bima X, ditahun 2017 juga dirilis film Valentine The Dark Avenger. Pada film ini sudah diterapkan teknologi CGI dalam pembuatannya. Film ini bercerita tentang Valentine yang memiliki nama asli Sri Maya (Estelle Linden) seorang pelayan kafe yang menjadi superhero dan membatu dalam menumpas kejahatan.

 

Baca Juga : 3 Fakta Kemesraan Sisca Kohl dan Jess No Limit Bikin Baper

 

7. Wiro Sableng 212 (2018)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-8
(Sumber foto : variety.com)

1 tahun berselang. Perfilman Indonesia kembali merilis film superhero lokal yang berjudul Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212. film ini mengisahkan seorang pendekar yang bernama Wiro Sableng yang diperankan Vino. G Bastian yang diutus oleh gurunya untuk melawan murid yang berkhianat, Mahesa Birawa yang diperankan Yayan Ruhian.

8. Gundala (2019)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-9
(Sumber foto : variety.com)

Bagi kalian anak – anak tahun 80an pasti sudah kenal superhero legendaris dari Indonesia yang satu ini. Ya, Gundala Putra Petir, Gundala merupakan superhero asal Indonesia. Diciptakan oleh Hasmi pada tahun 1969. Gundala sudah pernah ditayangkan di layar lebar pada tahun 1981 dengan judul “Gundala Putra Petir.” Di Tahun 2019, Gundala kembali mengisi layar bioskop Indonesia. Namun, bukan versi jadulnya melainkan versi remake.

9. Satria Dewa: Gatotkaca (2022)

Wajib Nonton! Rekomendasi Film Superhero Asli Indonesia-10
(Sumber foto: kakuchopurei.com)

Dan yang terakhir film superhero Indonesia adalah Satria Dewa: Gatotkaca, Satria Dewa: Gatotkaca merupakan film terbaru dari Indonesia. Film Gatotkaca ini termasuk kedalam semesta Satria Dewa Universe dan film yang menjadi pembukanya.

Gimana? Keren – keren kan! Jadi itulah beberapa film superhero Indonesia yang kami rekomendasikan. Selamat Menonton!

 

Follow Us
Instagram
 | Twitter

Leave a Reply

Your email address will not be published.